Berita Kalteng

Balon Pilkada di Kalteng dari Perempuan Masih Minim, Ini Tanggapan Mantan Anggota DPR-RI, Ini

Bakal calon dari kalangan perempuan masih sedikit yang berani tampil maju untuk pencalonan sebagai kepala daerah.

Penulis: Fathurahman | Editor: Elpianur Achmad
Tribunkalteng.com/Faturrahman
Hj Norhasanah 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah sebelas daerah akan di gelar serentak di Kalimantan Tengah dalam tahun 2018 mendatang.

Namun hingga, Minggu (29/10/2017) bakal calon dari kalangan perempuan masih sedikit yang berani tampil maju untuk pencalonan sebagai kepala daerah.

Mantan anggota DPR-RI dari Partai Persatuan Pembangunan Kalimantan Tengah, Hj Norhasanah, mengakui masih belum optimalnya kaum perempuan maju dalam pencalonan sebagai kepala daerah tersebut.

Baca: KM Dharma Kencana II Terbakar di Karimun Jawa, Penumpang Ditolong Tug Boat

Norhasanah yang pernah menjabat sebagai Ketua DPW PPP Kalimantan Tengah ini, mengatakan, pihaknya berusaha terus mendorong agar kaum perempuan berani terjun ke dunia politik untuk menjadi kepala daerah.

"Ya. Kalteng masih sedikit bupati atau wakil bupati dari kalangan perempuan, demikian juga untuk Wali Kota dan Wakil Wali Kota juga belum ada, saya berharap makin banyak kaum perempuan yang berani maju untuk calon kepala daerah tahun depan,"ujarnya. (faturahman/www.banjarmasinpost.co.id)

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved