Public Services
STNK Tak Lagi Dibungkus
Sangat singkat dibandingkan yang lalu. Tetapi kekurangannya plastik pembungkusnya sudah gak diberikan lagi
BANJARMASIN - Yth Pimpinan Samsat Wilayah 2 Banjarmasin. Terima kasih buat pelayanan bayar pajak kendaraan yang sangat singkat dan tidak rumit lagi sekarang. Isian formulir hanya nomor plat, nomor hp, tanda tangan (karena data kita sudah ada lewat fotokopi yang kita berikan), dan waktu bayar langsung diprint hasilnya.
Sangat singkat dibandingkan yang lalu. Tetapi kekurangannya plastik pembungkusnya sudah gak diberikan lagi, sudah dua tahun. Plastiknya (yang ada lambang Polri) tidak lagi diganti, padahal sudah robek dimakan usia. Kalau jatuh di air pasti basah dalamnya. Tolong diganti seperti biasanya. Terima kasih.
085248389923
Masih Rusak dan Berdebu
BANJARMASIN- Kepada Dinas Pekerjaan Umum, sudah bertahun-tahun Jalan warga dari depan SMP 30 Rahayu Pembina IV sampai ujungnya masih rusak dan berdebu, ditambah lagi ketika turun hujan berisiko untuk pemakai jalan. Mohon kiranya dapat dilakukan pengaspalan segera oleh dinas PU. Atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih. 08115009226
TANGGAPAN:
RUAS jalan Pembina IV sudah termasuk dalam kegiatan Peningkatan Jalan tahun ini. Saat ini sudah selesai proses lelang dan baru mulai masa pelaksanaannya. Demikian informasinya, terima kasih.
H CHANDRA IW
Kabid Jalan dan PJU Dinas PUPR Banjarmasin
Lampu Jalan Padam
TANAHLAUT - Mohon segera diperbaiki atau dinyalakan lampunya lagi, karena beberapa hari sudah lampu penerang jalan di Km 12-13 atau sekitar SPBU jalan raya Takisung padam. 082121651732
TANGGAPAN:
TERIMA kasih informasinya. Hal ini segera dan telah kami tindak lanjuti dengan melakukan pengecekan PJU serta perbaikannya.
IR RIYADI MA
Kadis Perkim dan LH Tanahlaut
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/ilustrasi-stnk-tarif-baru-pnkb_20170103_143601.jpg)