Pilpres 2019
Kesaksian Warga Soal Suara Dentuman Keras Ketika Nonbar Debat Capres kedua Pilpres 2019 di SUGBK
Kesaksian Warga Soal Suara Dentuman Keras Ketika Nonbar Debat Capres kedua Pilpres 2019 di SUGBK
BANJARMASINPOST.CO.ID - Kesaksian Warga Saat Dentuman Terdengar Ketikan Nonbar Debat Capres kedua Pilpres 2019 di SUGBK
Diketahui muncul suara dentuman keras saat nonbar Debat Capres kedua Pilpres 2019 di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno ( SUGBK ), Senayan, Jakarta, Minggu (17/2/2019 malam)
Adalah Rendi (30), seorang saksi mata yang mengaku melihat asal sura dentuman keras di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno ( SUGBK ), Senayan, Jakarta saat Nonbar Debat Capres kedua Pilpres 2019
Dia mengaku asal suara dentuman keras dari dus cokelat. Saat terjadinya, ucap Rendi, ia hendak membeli rokok di pinggir jalan dekat Istora Senayan.
Baca: Reaksi Mengejutkan Ibunda Jokowi saat Nonbar Debat Capres Kedua Pilpres 2019, Joko Widodo vs Prabowo
Baca: Hasil Akhir Madura United vs Sriwijaya FC di Piala Indonesia 2018 : Skor Akhir 5-0, Andik Vermansah!
Baca: Cara Luna Maya Sembuhkan Sakit Hati Saat Kabar Syahrini dan Reino Barack Akan Menikah
Baca: Suara Dentuman Bikin Penonton Debat Capres Pilpres 2019 Panik, Sumber Suara di Sekitar GBK
Menurut penuturan Rendi, ledakkan berasal dari perbatasan nonton bareng debat antar pendukung pasangan calon di Parkir Timur Senayan, Jakarta.
"Saya lewat tiba-tiba meledak," ujar Rendi di lokasi kejadian, Minggu (17/2/2019).
Rendi mengaku melihat ledakkan dari dus yang di dalamnya berasal dari plastik warna putih.
"Ada dus di dalam plastik warna putih. Posisinya sudah di bawah, nyaru sama sampah," imbuh Rendi.
Begitu melewati dus itu, ucap Rendi, ledakkan pun terjadi, hingga membuat kuping pengang.
"Pas saya lewat meledak. Radius lima meter, nih kuping saya pengang," imbuh Rendi.
Sementara itu saksi lainnya Pendi menuturkan, dirinya melihat satu unit mobil minibus berwarna putih melintas sesaat sebelum ledakan itu terjadi.
"Saya lagi duduk 10 meter doang jaraknya, tiba-tiba ada mobil putih jenis minibus melintas dan langsung ada ledakan, seolah-olah ada yang dilempar dari dalam mobil itu," ujar Pendi.
Saat ini, situasi di Parkir Timur Senayan masih cukup mencekam dan pihak Kepolisian tidak mengizinkan siapapun mendekat ke area ledakan sementara tim Gegana bertugas.
Kepanikan Massa
Ratusan penonton Debat Kedua Capres Pilpres 2019 panik dan menangis saat suara dentuman terdengar keras, Minggu (17/2/2019).
