Pilkada Kalteng 2020
Wakili Megawati di Rakerda DPD PDIP Kalteng, Djarot Sebut Calon PDIP Diumumkan Akhir Maret
Wakili Megawati di Rakerda DPD PDIP Kalteng, Djarot Sebut Calon PDIP Diumumkan Akhir Maret
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Teka -teki siapa calon kepala daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng dan Bupati serta Wakil Bupati Kotawaringin Timur yang akan di usung oleh PDIP baru akan akan di ketahui akhir Bulan Maret 2020 ini.
Hal itu diungkapkan oleh, Ketua DPP PDIP, Djarot Syaiful Hidayat, saat mengikuti kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PDIP Kalteng yang di gelar, Sabtu (7/3/2020) di Palangkaraya, Kalimantan Tengah dihadiri semua kaders PDIP yang ada di Kalimantan Tengah.
Rapat kerja daerah yang digelar oleh PDIP Kalteng ini sebagai upaya menyusum strategi dari semua pengurus PAC maupun DPC dan DPD dalam memenangkan Pasangan Calon Kepala Daerah dari PDIP yang tahun ini akan di gelar untul Pilgub Kalteng dan Pilbup Kotim, 23 September 2020 mendatang.
Djarot datang ke kegiatan tersebut mewakili Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarno Putri, yang berhalangan hadir, dia mengatakan, sebagian rekomendasi untuk calon kepala daerah untuk PDIP sudah diberikan, namun untuk Kalteng diperkirakan akan diberikan dalam Bulan Maret ini.
• Pembelaan Najwa Shihab Soal Kalista Iskandar si Finalis Puteri Indonesia Salah Lafalkan Pancasila
• Akhirnya Senyum BCL Muncul Sepeninggal Ashraf Sinclair, Mertua Bunga Citra Lestari Jadi Sorotan
• Lestarikan Alat Musik Suku Dayak, Raji Bikin Kurung-kurung Agar Tidak Punah
• Ditengah Merebak Virus Corona, Raja Salman Tahan Adik dan Kemenakan
"Kami secara bertahap memberikannya, terutama untuk daerah yang cukup banyak melaksanakan pilkada bupati , wali kota hingga Pilgub, serta strategis. Untuk Kalteng pelaksanaan pilkada hanya dua,sehingga diperkirakan akan diberikan akhir Bulan Maret 2020 mendatang," ujarnya.
Ditanya apakah Rekomendasi akan diberikan kepada bakal calon Petahana. Djarot tidak secara tegas mengungkapkannya.
"Kami menyerap aspirasi untuk menentukan calon dari bawah dengan melihat aspirasi dari PAC, DPC serta DPD, dan akan dipertimbangkan untuk ditetapkan calonnya," ujarnya.

Ditegaskan Djarot, semua paslon akan dipanggil bukan hanya calon petahana, untuk paparan, mendengarkan masukan DPD dan DPC di Kalteng.
"Kami bukan hanya mencari kepala daerah saja tetapi pemimpin yang merakyat, visi dan misinya selaras secara nasional, yang bisa membawa kesejahteraan bagi rakyatnya , jadi pelayan bagi rakyatnya," ujarnya.
• Lanal Kotabaru Periksa Kapal Singapura, Suhu Tubuh ABK SSE Jerome Dicek dengan Thermo Gun
• Band Kotak Tampil di Atas Tongkang di Sungai Martapura Banjarmasin
• Pesawat Garuda Terbakar di Bandara Adisutjipto, 21 Orang Tewas, Ini Tragedi Memilukan 13 Tahun Lalu
Sementara itu, Willy M Yosef, salah satu bakal Calon dari PDIP Kalteng, mengatakan siap maju untuk Pilgub Kalteng lewat PDIP jika sudah ada penetapan tugas dari DPP PDIP.
"Saya sebagai kader yang saat ini duduk di DPR-RI, siap maju untuk Pilgub Kalteng jika dipercaya oleh DPP," ujar Mantan Bupati Murungraya dua periode ini. (banjarmasinpost.co.id / faturahman)
Pilgub Kalteng 2020, KPU Kalteng Tetapkan H Sugianto Sabran-H Edy Pratowo Pemenang Pilgub Kalteng |
![]() |
---|
MK Tolak Gugatan Ben-Ujang, KPU Segera Tetapkan Kemenangan Cagub Sugianto-Edy |
![]() |
---|
Pilkada Kalteng, Hari Ini Mahkamah Konstitusi Sidang Sengketa Pilgub Kalteng dan Pilbup Kotim |
![]() |
---|
Persiapan Penyelesaian Perselisihan Hasil Pilkada 2020, Ini yang Dilakukan KPU Kapuas |
![]() |
---|
Paslon Ben-Ujang Sampaikan Gugatan ke Mahkamah Konstitusi, Tolak Hasil Pilgub Kalteng |
![]() |
---|