Wabah Corona di Kalsel
51 Reaktif Virus Corona Terungkap Saat Hasil Rapid Test ODP dan PDP Dibahas Gugus Tugas Covid-19
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, HM Muslim, beberkan hasil rapid test ODP dan PDPD di Provinsi Kalsel.
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Rendy Nicko
Editor : Rendy Nicko
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Sejumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Virus Corona atau Covid-19 di Provinsi Kalsel dilakukan pengujian menggunakan rapid test.
Pengujian menggunakan rapid test itu dilakukan petugas kesehatan epidemologi terhadap ODP maupun PDP Covid-19 di Provinsi Kalsel yang ada kontak erat dengan pasien positif Virus Corona sebelumnya.
Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalsel, HM Muslim mengungkap hasil rapid test yang dilakukan. Terdapat 51 yang reaktif Virus Corona.
"Update Rapid test ada sekitar 901 rapid test dilakukan. Itu dilakukan oleh petugas kesehatan epidemologi kepada ODP dan PDP dan Kontak erat Hasilnya ada 51 reaktif dan non reaktif 850," kata dia, Kamis (9/4/2020) .
• Rekam Jejak Klaster Gowa di Pasien Positif Virus Corona di Kabupaten Balangan
• Viral Isu Angin Utara Bawa Covid-19, Ini Penjelasan LAPAN Soal Virus Corona
• Rekam Medis PDP Virus Corona asal Kabupaten Tapin Akhirnya Terungkap
• China Mulai Uji Klinis Carrimycin untuk Pasien Virus Corona, Dahlan Iskan Ungkap Ini
Tindak lanjutnya nanti yang reaktif tadi diperiksa lebih jauh jika tidak ada gejala klinis maka disarankan isolasi mandiri, dan jika ada maka disarankan untuk pemeriksaan lanjutan dengan intensif.
Untuk diketahui, ada sebanyak 1.176 orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kalsel.
Artinya ada penambahan 43 ODP jika dibandingkan kemarin sore.
Dimana terbanyak adalah di Kota Banjarbaru sebanyak 226 disusul Kota Banjarmasin sebanyak 221 dan ketiga terbanyak Kabupaten Tanahbumbu yakni 213 orang.
"Ada beberapa yang sudah selesai masa inkubasi. Namun juga ada penambahan," tandas Muslim.
Mekanisme Tes PCR di BBTKLPP Banjarbaru
Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Banjarbaru di Jalan Mistar Cokrokusumo Banjarbaru kini sudah mulai menerimakan pengujian spesimen Covid-19.
Plt Kepala BBTKLPP Banjarbaru, Hamidi, Kamis (9/4/2020) menjelaskan bahwa sampel spesimen yang diperiksa sudah puluhan dan rata rata per hari 30 an sampel.
Diuraikannya untuk alur pemeriksaan sampel specimen ada beberapa proses mulai dari proses dimana pertama sampel diUnboxing. Kemudian sampel masuk Lab viro, dan kemudian sampel dilanjutkan ke ruang ekstraksi.
Dari ruang extraksi lalu masuk ke ruang master mix, dan kemudian masuk lagi ke ruang exampel dan berlanjut ke ruang analisa PCR (Polymerase Chain Reaction). Setelah itu baru kemudian keluar laporan.
"Dari alur pemeriksaan tadi mulai dari Unboxing sampai ke analisa PCR itu memerlukan waktu enam sampai tujuh jam," kata Plt Kepala BBTKLPP Banjarbaru, Hamidi, Kamis (9/4/2020).
