Kartu Prakerja

Jadwal Pengumuman Kartu Prakerja 2020 : Tak Lolos, Bisa Daftar Lagi di www.prakerja.go.id

Batas akhir pendaftaran Kartu Pra Kerja 2020 untuk gelombang pertama ditutup Kamis (16/4/2020) dan tinggal menunggu pengumumam.

Editor: Rahmadhani
Instagram @prakerja.go.id
Ilustrasi Kartu Pra Kerja 2020 

* Besaran uang insentif yang diterima

Dikutip dari keterangan resmi Kartu Prakerja 2020, pagu untuk mengikuti pelatihan ditetapkan sebesar Rp 1 juta dari total uang yang diterima peserta sebesar 3.550.000.

"Bantuan biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta yang dapat digunakan untuk membeli aneka pelatihan di platform digital mitra," bunyi keterangan resmi Kartu Prakerja.

Insentif yang akan ditransfer ke rekening bank atau e-wallet LinkAja, Ovo, atau GoPay milik peserta. Insentif ini terdiri dari dua bagian, yakni insentif pasca-penuntasan pelatihan pertama sebesar Rp 600.000 per bulan selama empat bulan (Rp 2.400.000).

Lalu, insentif pasca-pengisian survei evaluasi sebesar Rp 50.000 per survei untuk tiga kali survei (Rp 150.000). Peserta dapat mengambil pelatihan selanjutnya apabila sudah menuntaskan pelatihan yang pertama.

Bantuan akan hangus apabila dalam waktu 30 hari sejak ditetapkan sebagai penerima, peserta belum menggunakan Kartu Prakerja untuk pelatihan pertama.

Sisa bantuan biaya pelatihan setelah pelatihan pertama dapat digunakan untuk membeli modul pelatihan selanjutnya hingga 31 Desember 2020.

Peserta yang menerima Kartu Prakerja akan diberikan pemberitahuan melalui e-mail dan/atau SMS. Kartu Prakerja bukanlah kartu fisik, melainkan sebuah kode unik 16 angka yang dapat digunakan sebagai alat pembayaran pelatihan.

* Cara Pendaftaran

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Denni Purbasari mengatakan, untuk Kuota pada gelombang pertama pendaftaran Kartu Prakerja ini adalah 164.000 orang. 

Gelombang pertama, kata Denni, berlangsung sejak Sabtu hingga Kamis (16/4/2020) pukul 16.00 WIB.

"Gelombang 2 mulai sesudah peserta gelombang 1 ditetapkan dan ditutup Kamis minggu depannya lagi jam 16. Begitu seterusnya," ujar Denni saat dihubungi Kompas.com, Minggu (12/4/2020).

Denni mengatakan, dalam pendaftaran Kartu Prakerja akan berlangsung dalam 30 gelombang dan pendaftaran dibuka setiap pekan.

Sementara itu, bagaimana cara mendaftar Kartu Pra Kerja?

Di laman resminya, Prakerja.go.id, terdapat menu daftar pada halaman muka di sisi kiri situs tersebut. Bagi yang masih bingung dengan cara daftar Kartu Prakerja, bisa melihat panduan yang disediakan.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved