Wabah Corona di Kalsel

UPDATE Covid-19 Kalsel: 269 Orang Sembuh, Semua dari Kota Banjarmasin

Sebanyak 260 orang di Banjarmasin sembuh dari Covid-19, terjadi penambahan 74 orang positif dari enam daerah di Kalsel dan 1 meninggal di Banjar.

Penulis: Nurholis Huda | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID/NURHOLIS HUDA
Perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Kalimantan Selatan ( Kalsel ), Jumat (21/8/2020). 

Editor: Alpri Widianjono

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Kejutan datang dari laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 fi Provinsi Kalimantan Selatan ( Kalsel ), Jumat (21/8/2020).

Paslanya, pasien Covid-19 dilaporkan sembuh hari ini sebanyak 269 orang. Angka ini cukup banyak. Dan mereka yang sembuh ini berasal dari isolasi mandiri di Kota Banjarmasin. 

Jika ditotal dari awal, kasus sembuh hingga hari ini berjumlah 5.109 orang. 

Adapun penambahan positif Covid-19 hari ini sebanyak 74 orang. Mereka berasal dari Kabupaten Kotabaru 23 orang , Kabupaten Banjar 1 orang , Kabupaten Hululu Sungai Selalan (HSS) 10 orang , Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) 1 orang , Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) 32 orang dan Kota Banjarmasin 7 orang.

Terpapar Corona di Banjarbaru Bertambah Dua, Total Positif Covid-19 di Banjarbaru Capai 754 Kasus

Angka Kesembuhan dan Kematian akibat Covid-19 Cukup Tinggi, Pemkab HSS Lakukan Percepatan Penanganan

Warga Sekumpul Banjar Kalsel Heboh, Ada Peti Jenazah Diduga Bekas Covid 19 Dibuang Sembarangan

Sehingga, total yang positif Covid-19 hingga kini sebanyak 7.618 orang.

Dilaporkan pula, ada 1 pasien Covid-19 meninggal, berasal dari Kabupaten Banjar.

Juru Bicara GTPP Covid-19 Provinsi Kalsel, HM Muslim, menjelaskan. bahwa meski sudah banyak sembuh, sebaran virus Covid-19 ini masih belum berhenti, sehingga warga masih terus diminta untuk tetap terapkan 3 M plus.

"Yakni, mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun pakai air mengalir dan menjaga jarak hindari kerumunan. Sedangka plusnya, tetap jaga kesehatan dan imunitas tubuh," ujar Muslim.

(Banjarmasinpost.co.id/ Nurholis Huda)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved