Berita Tanahbumbu
Bupati Tanbu Resmikan Water Treatment Plan Milik PDAM Bersujud, Ini Kapasitas Dihasilkan
Kebutuhan air bersih di Kabupaten Tanahbumbu terus alami peningkatan, sehingga PDAM Bersujud harus berupaya meningkatkan produksinya.
Penulis: Man Hidayat | Editor: M.Risman Noor
BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Kebutuhan air bersih di Kabupaten Tanahbumbu terus alami peningkatan, sehingga PDAM Bersujud harus berupaya meningkatkan produksinya.
Pasalnya, sampai saat ini sudah sebanyak 26.784 sambungan rumah (SR) dan sudah termasui sambungan grtis sebanyak 8900 SR di Bumi Bersujud ini.
Mengejar peningkatan itu, PDAM Bersujud telah membangun Water Treatment Plan (WTP) di komplek IPA Sarigadung Kecamatan Simpangempat Tanahbumbu. Bahkan saat ini resmi digunakan.
Bupati Tanahbumbu, H Sudian Noor secara langsung gunting pita untuk Peresmian Water Treatment Plan (WTP) dan Launching Pembayaran melalui E - Channel Bank Mandiri Syariah, di IPA Sarigadung Kecamatan Simpangempat Tanahbumbu, Kamis (10/9/2020).
Direktur PDAM Bersujud, Ahmad Sobari, mengatakan bersyukur dengan adanya penambangan pembangunan WTP tersebut. Tentunya ini, akan sangat membantu lebih banyak lagi untuk menampung kapasitas air yang didistribusikan kemasyarakat.
• Tes SKB CPNS Tanahbumbu Digelar 10-11 September 2020, Peserta Diminta Datang 2 Jam Sebelum Tes
• Pengadaan Kabel PJU Jalan Lingkar 30 Tanahbumbu Diusulkan 2021, Jalan Gelap Hingga Akhir 2020
Sebelumnya hanya ada di Satui dan Pagatan dengan kapasitas lebih kecil, dan ini merupakan yang ketiga di IPA Sarigadung Km 8. WTP ini paling besar dibandingkan dua yang lainnya yakni berkapasitas 30 liter perdetik dengan sumber dana dari PDAM sebesar Rp 3.233.886.000.
" Kami sangat bersyukur dengan dioperasikanya WTP ini yang tentuny dapat menambah kapasitas distribusi air ke pelanggan khususnya di wilayah Kecamatan Batulicin dn Simpangempat," katanya.
Selain itu, untuk mempermudah pelanggan PDAM untuk membayar tagihan rekening. Mereka bisa melakukan pembayaran melalui E-Channel bekerjasama dengan Bank Syariah Mandiri.
Sementara itu, Bupati Tanahbumbu, H Sudian Noor, bersyukur adanya penamabahan WTP untuk kebutuhan air bersih masyarakat yang bisa lebih maksimal lagi.
" Ini akan sangat membantu distribusi kebutuhan air ke masyarakat. Pengolahan air yang cukup bagus dan kapasitas yang lebih besar," katanya.
Sudian Noor, juga mengatakan Pemerintah Derah Tanbu, juga akan merencanakan Perusahaan Daerah ini, kedepan perlu menambah kapasitas lagi.
" Konsumsi air bagi masyarakat menjadi lebih baik dan memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat," katanya.
Sekadar diketahui, kegiatan juga dihadiri amggota DPRD Tanbu, Abdul Rahim, Kepqla Cabang Bank Syariah Mandiri, Arif subhan, Kasi Datun, Ahmad Ridwan, Kadis PUPR Tanbu H Ansyari Firdaus, Camat Simpangempat, Syamsudin. (banjarmasinpost.co.id/man hidayat)
