Berita Banjarmasin
Bantu Penghijauan di Banua Anyar, Mahasiswa Pendidikan IPS FKIP ULM Banjarmasin Tanam 50 Pohon
Sejumlah mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS, FKIP ULM melakukan penanaman pohon membantu menghijaukan wilayah Kelurahan Banua Anyar
Penulis: Muhammad Rahmadi | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Untuk membantu menghijaukan wilayah Kelurahan Banua Anyar, khususnya di Rt 6, sejumlah mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan IPS, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) melakukan penanaman pohon.
Kali ini ada sebanyak 50 pohon yang di tanam, dari berbagai jenis, misalnya saja pohon buah nangka belanda (sirsak), kayu putih, dan sejenisnya.
Dosen Pendidikan IPS FKIP ULM, Muhammad Rezky Noor Handy M Pd, mengatakan, kegiatan yang disertai dengan aksi pemungutan sampah itu juga diharapkan dapat membatu masyarakat menjaga kebersihan lingkungan.
"Semoga kegiatan ini bisa lebih menambah kesadaran sosial warga dan mahasiswa, untuk menjaga kebersihan dan penghijauan lingkungan," katanya, Sabtu (4/8/2021).
Baca juga: Cegah Perjokian, Peserta Tes SKD CPNS 2021 di BKN Banjarmasin Wajib Lewati Face Recognition
Baca juga: Sempat Dihapus, Mural di Banjarmasin Kembali Bermunculan, Satpol PP Pilih Fokus PPKM Level 4
Rezky juga mengungkapkan bakti sosial menanam pohon dan membersihkan lingkungan tersebut, baru pertama kali pihaknya lakukan.
"Ini kegiatan perdana penanaman pohon dan membersihkan lingkungan. Kedepan kami akan melakukan aksi sosial di tempat lain, dengan kegiatan yang berbeda," ujarnya.
Sementara itu, Lurah Banua Anyar, Muhammad Saleh menyambut baik kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh mahasiswa itu
Sebab menurutnya kegiatan tersebut sangat berguna dan bermanfaat bagi warga sekitar, khususnya di Kelurahan Banua Anyar.
Baca juga: Banjir di Kalsel, Air di Desa Sardangan Tanbu Masuk dalam Rumah, Warga Melihat Kemunculan Buaya
Baca juga: Respons Aspirasi Masyarakat, Jajaran DPRD Tapin dan SKPD Tinjau Desa Suato Lama,
"Masyarakat juga menyambut kegiatan ini cukup baik, kerena memberikan manfaat yang baik juga bagi mereka," ucapnya.
Kagiatan membersihkan lingkungan dan menanam pohon tersebut tidak hanya melibatkan mahasiswa ULM, tetapi juga dari perguruan tinggi lainnya.
Seperti Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari, Universitas Muhammadiyah (UM) Banjarmasin, Politeknik Negeri Banjarmasin (Poliban) dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Kalimantan Selatan.
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Rahmadi)
