Tahun Baru Imlek 2022
Jeruk Mandarin Buah Khas Sambut Tahun Baru Imlek 2022, Dipercaya Membawa Keberuntungan
Buah jeruk menjadi salah satu sajian yang banyak didapati saat jelang Imlek Tahun 2022.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Buah jeruk menjadi salah satu sajian yang banyak didapati saat jelang Imlek.
Begitu pula Tahun Baru Imlek 2022, jeruk mandarin dengan warna kulit khas orange ini memang selalu mendominasi sebagai sajian.
Macam ukuran jeruk mandarin tersedia, selain sajian khas lain kue keranjang dan keberadaan lampion.
Selain itu, angpau juga menjadi salah satu yang membuat Tahun Baru Imlek 2022 lebih semarak.
Selain angpau, kue keranjang, dan nuansa merah, ciri khas lainnya dari perayaan tahun baru Imlek adalah jeruk mandarin. Mengapa harus jeruk mandarin?
Baca juga: Kumpulan Ucapan Imlek 2022, Lengkap Bahasa Mandarin, Indonesia dan Inggris
Baca juga: Daftar Link Twibbon dan Ucapan Selamat Imlek 2022, Simak Makna Sajian Ini di Tahun Baru China 2573
Berikut penjelasan adanya buah jeruk mandarin di setiap rumah saat imlek mendatang:
Buah Pembawa Rezeki
Dalam bahasa Mandarin, jeruk disebut dengan ‘chi zhe’. Chi artinya rezeki dan zhe artinya buah.
Jadi, jika digabungkan, jeruk artinya menjadi buah pembawa rezeki. Selain itu, warna oranyenya yang cerah dan cantik juga memiliki makna tersendiri, lo.
Menurut kepercayaan masyarakat Tionghoa, warna oranye cerah ini dianggap sebagai lambang emas. Secara tidak langsung, emas di sini artinya rezeki yang berupa uang.
Membagikan Jeruk Agar Rezeki Terus Bertambah
Konon, disebut jeruk mandarin karena pada zaman dulu buah ini hanya disediakan untuk para pejabat di Tiongkok kuno.
Namun, saat ini buah jeruk mandarin sudah banyak dibagikan ke sanak keluarga saat Imlek. Maksudnya agar rezekinya terus bertambah.
Kebahagiaan Saat Memberi
Masyarakat Tionghoa percaya bahwa rezeki itu datang dari usaha dan kerja keras. Nah, jika mendapatkan sesuatu, kita tidak lupa untuk bersyukur dan kembali berbuat kebajikan.
