Berita HST
Disdik HST Sebut Ada Dua SMP yang Mau Ditutup, Ini Alternatif Plihan Siswa Terdampak
Dinas Pendidikan Kabupaten HST menyatakan, untuk tahun ini ada dua SMP Negeri yang akan ditutup yaitu SMPN 7 HST dan SMPN 10 HST
Penulis: Hanani | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI- Dinas Pendidikan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) menyatakan, untuk tahun ini ada dua SMP Negeri yang akan ditutup yaitu SMPN 7 HST dan SMPN 10 HST.
Kedua sekolah tersebut direncanakan ditutup karena tidak memenuhi persyaratan tentang peraturan penyelenggaraan pendidikan sebagaimana diatur Permendikbud Nomor 36 tahun 2014 tentang pedoman pendirian perubahan dan penutupan satuan pendidikan dasar dan menengah.
Kepala Bidang SMP Disdik HST, Alamsyah Mappaompo yang dikonfirmasi Banjarmasin post.co.id, Selasa (26/7/2022) menjelaskan, pada bab IV pasal 15 ayat 2 Permendikbud tersebut, penutupan satuan pendidikan yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah dilakukan oleh Gubernur atau bupati atau walikota berdasarkan usul kepala dinas provinsi atau kepala dinas kabupaten kota sesuai jenjang dan jenis pendidikan yang menjadi kewenangannya.
Selanjutnya berdasarkan Perda Kabupaten HST nomor 1 tahun 2018 tentang penyelenggaraan pendidikan pada bab 6 disebutkan pendirian penambahan, penggabungan penutupan, pengelolaan, kurikulum dan pertanggungjawaban pendidikan, pasal 25 ayat 1 untuk pendidikan anak usia dini pendidikan dasar dan pendidikan non formal yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah, Pemerintah desa dan atau masyarakat yang tidak memenuhi syarat dapat ditutup.
Baca juga: Jadi Satu-satunya Siswa di Kelas 1, Murid SDN 2 Pajukungan HST Ini Tetap Semangat Belajar
Baca juga: Proses Mau Ditutup, SMPN 7 HST di Kota Barabai Limpahkan 3 Siswa Baru ke Sekolah Lain
Selanjutnya pada ayat 2 pasal tersebut juga disebutkan untuk satuan pendidikan yang telah ditutup dilarang melaksanakan kegiatan belajar mengajar.
Terkait sekolah inklusi menurut Alamsyah semua SMP diharapkan dapat menjadi sekolah inklusi dan wajib menerima siswa berkebutuhan khusus.
"Jadi bukan hanya SMPN 10 HST saja,"jelasnya.
Mengenai siswa yang terdampak penutupan dua sekolah tersebut akan diarahkan untuk masuk ke sekolah terdekat dengan rumahnya.
Baca juga: Lingkungan Sekolah Berada di Atas Rawa, SDN 3 Sungai Buluh HST Tak Kenal Upacara Bendera
Adapun sekolah alternatif antara lain, SMPN Negeri 1 HST, SMPN Negeri 3 HST SMPN Negeri 6 HST SMPN Negeri 12 HST.
Sedangkan untuk tenaga pendidik dan kependidikan akan dibantu disalurkan ke sekolah lain untuk mengisi kekosongan guru di beberapa sekolah. Selain itu juga untuk mengoptimalkan kinerja guru dan biaya operasional sekolah. (Banjarmasinpost.co.id/hanani)
