Banjir di Kalsel

Hujan Deras Guyur Balangan, Luapan Air Banjiri Rumah Warga di Desa Maradap, Lansia Diungsikan

Sejumlah Lansia di Desa Maradap, RT 1, Kecamatan Paringin Selatan, Kabupaten Balangan terpaksa diungsikan karena air sungai meluap

Penulis: Isti Rohayanti | Editor: Hari Widodo
Badri untuk BPost
Luapan air banjiri pemukiman warga di Desa Maradap RT 1 Kecamatan Paringin Selatan, Kabupaten Balangan, Jumat (21/10/2022). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PARINGIN - Sejumlah Lansia di Desa Maradap, RT 1, Kecamatan Paringin Selatan, Kabupaten Balangan terpaksa diungsikan. 

Pasalnya, hujan deras yang melanda di Kabupaten Balangan sejak siang, Jumat (21/10/2022) hingga sore, membuat pemukiman penduduk disana digenangi air.

Luapan air sungai di Desa Maradap mencapai rumah warga. Bahkan ada kurang lebih 10 unit rumah yang terdampak. Begitulah yang disampaikan oleh Ketua RT 1 Desa Maradap, Badri. 

Bahkan rumahnya pun turut terdampak, dimana genangan air memasuki bagian pekarangan dan teras rumah. Selain itu, jalan pun turut terendam akibat luapan air tersebut. 

"Ini banjir musiman yang terjadi sama seperti tahun sebelumnya. Kemungkinan besok pagi juga sudah surut," kata Badri. 

Baca juga: Tanggapi Keluhan Terkait Tanah Bergeser,  Komisi III DPRD Balangan Datangi Desa Murung Ilung

Baca juga: Pasca Penertiban Lokasi Dugaan Tambang Ilegal, Polres Balangan Kerahkan Tim Untuk Monitoring 

Baca juga: Tertibkan Dugaan Tambang Ilegal di Desa Juuh, Personel Polres Balangan Dapati Tumpukan Batu Bara

Sementara banjir, warga Lansia yang terdampak ucap Badri terpaksa diungsikan. Hal itu demi keamanan dan kenyamanan agar tidak terkena air. 

Tak hanya pemukiman warga, rupanya, hujan deras yang disertai angin kencang kali ini juga membuat adanya pohon roboh di Desa itu.

Robohnya pohon mengenai jembatan gantung di desa yang menjadikan jembatan miring.

Padahal akses jembatan tersebut dibutuhkan oleh warga untuk menuju ke ladang atau perkebunan mereka.

Selain di Desa Maradap, genangan air dikabarkan juga membanjiri beberapa desa, termasuk Desa Lingsir di Kecamatan Paringin Selatan yang saat ini airnya sudah mulai mengalami penurunan. 

(Banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti) 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved