Kartu Prakerja Gelombang 47

Segera Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 47, Simak Syarat dan Cara Lolos Seleksi

Segera lakukan pendaftaran program kartu prakerja gelombang 47. Simak syarat dan cara daftar di website prakerja.go.id.

Editor: M.Risman Noor
DOK. SHUTTERSTOCK
Ilustrasi Kartu Prakerja. Pedaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 47 sudah dibuka. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Segera lakukan pendaftaran program kartu prakerja gelombang 47. Simak syarat dan cara daftar di website prakerja.go.id.

Sejak Sabtu 22 Oktober 2022 pendaftaran program prakerja gelombang 47 sudah dibuka.

Bagi yang pernah mendaftar dan tidak lolos, bisa kembali ikut mendaftar.

Bagi yang sudah memiliki akun Prakerja dapat mengklik 'Gabung Gelombang' dan mengikuti seleksi Prakerja gelombang 47.

Sementara bagi yang belum memiliki akun Prakerja dapat mendaftar melalui website prakerja.go.id.

Informasi terkait pembukaan Prakerja gelombang 47 ini diumumkan oleh akun Instagram @prakerja.go.id.

Yang dari kemarin udah pada nanyain, sekarang langsung menuju dashboard Kartu Prakerja dan klik 'Gabung Gelombang' ya, jangan sampai kelewatan!

Baca juga: Penjelasan Kontraktor Pembangunan Jembatan Sulawesi II Banjarmasin Terkait Pekerja Tertimpa Girder

Baca juga: Daftar Link Twibbon Hari Dokter Nasional 2022, Simak Cara Membuat hingga Digunakan di Media Sosial

Buat kamu yang belum daftar, langsung daftar di web www.prakerja.go.id dan selesaikan proses pendaftarannya.

Yang masih belum paham cara daftarnya, tonton di YouTube 'Kartu Prakerja'!

Tahapan pendaftaran kartu Prakerja:

- Membuat akun

- Mendaftarkan akun

- Mengikuti tes seleksi

- Gabung gelombang

Simak cara mendaftar Kartu Prakerja

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved