Tips Sehat

Kolesterol Menjauh dan Badan Jadi Sehat, dr Zaidul Akbar Sarankan Konsumsi Bahan Herbal Ini

dr Zaidul Akbar bagikan resep mengatasi kolesterol, diantaranya dengan bahan herbal seperti bawang, rimbang dan lainnya

Editor: Irfani Rahman
kanal youtube dr. Zaidul Akbar Official
dr Zaidul Akbar terangkan mengatasi masalah kolesterol dengan bahan herbal ini 

BANJARMASINPOST.CO.ID- Saat ini kolesterol menjadi salah satu momok menakutkan bagi kesehatan. dr Zaidul Akbar bagikan resep sederhana mengatasi kolesterol tinggi.

Menurut dr Zaidul Akbar untuk mengatasi kolesterol bisa menggunakan bahan-bahan sederhana yang biasa ada di dapur seperi bawang, kunyit dan rimpang.

Dengan mengkonsumi bahan herbal ini kolesterol tinggi bisa diatasi. Tentunya juga jangan lupa menjaga pola makan.

Ada banyak cara untuk mengatasi kolesterol tanpa obat kimia, di antaranya menggunakan ramuan herbal.

Baca juga: Jenis-jenis Produk Makanan yang Disebutkan dalam Alquran, dr Zaidul Akbar Imbau Konsumsi Setiap Hari

Baca juga: Tips Olah Nasi Sehat Kaya Karbohidrat Kompleks, dr Zaidul Akbar Sarankan Campur Biji-bijian Sehat

dr Zaidul Akbar mengatakan ada beberapa ramuan dan cara yang bisa dicoba penderita Kolesterol.

"Banyak ya sebenarnya kalau untuk kolesterol ini salah satunya semua jenis lemak-lemakan baik, seperti zaitun atau vco itu juga bisa digunakan untuk memperbaiki keseimbangan kolesterol di tubuh," katanya.

Selain itu kata dr Zaidul Akbar bisa mencoba menggunakan bawang hingga rimpang.

Tak hanya untuk bahan konsumsi, ia juga menyarankan melakukan bekam untuk mengatasi kolesterol.

"Yang kedua bawang-bawangan, bawang merah, bawang putih, itu juga sangat baik untuk menjaga keseimbangan tubuh kita, khusus bagian kolesterolnya, jadi insyaallah itu salah satunya.

Kemudian berbekam, berbekam juga sangat baik untuk mengembalikan keseimbangan kolestrol dan ada beberapa ramuan seperti kunyit, jahe, rempah-rempah rimpang itu juga punya khasiat memperbaiki keseimbangan kolesterol," ujarnya.

Baca juga: Penyebab Autoimun Usus Bocor, dr Zaidul Akbar Imbau Perbanyak Puasa Sunnah dan Konsumsi Rimpang

Baca juga: Jangan Lupa Minum Air Putih Pagi Hari, Ini Manfaat Besar Didapat Tubuh

Inilah Obat Alami Batuk Pilek

Tak perlu panik dan langsung ke dokter jika sedang mengalami batuk dan pilek.

dr Zaidul Akbar membagikan resep untuk mengatasinya jika kamu lagi tekena batu dan pilek terutama pilek.

Ia mengatakan untuk mengatasinya cukup mudah yaitu dengan teh hijau.

Cara mengolahnya pun cukup dicampur cengkeh atau jahe.

Sumber: Bangka Pos
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved