Bumi Sanggam

Tim Penilai Inovasi Pulpendacil di Kabupaten Balangan Lakukan Penilaian Verifikasi Lapangan

Tim penilai melakukan penilaian verifikasi lapangan di Kantor Disdikbud Kabupaten Balangan mengenai Program Pulpendacil, Senin (24/07/2023).

Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID/RENI KURNIAWATI
Foto bersama setelah penilaian verifikasi lapangan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Balangan, mengenai Program Perluasan Layanan Pendidikan di Daerah Terpencil. 

"Kami berharap ada layanan internet hingga di desa kecil agar anak pedalaman bisa mengakses internet dan mengetahui dunia luar seperti apa," ujarnya. 

Ketersediaan komputer atau laptop juga perlu diperhatikan di tiap SD Kecil, ujar tim penilai dari KIPP.

Setelah penilaian yang dilaksanakan secara zoom ini, diharapkan mendapat nilai yang baik dan Inovasi Pulpendacil bisa masuk dalam 45 besar tingkat Nasional. 

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Balangan, H Abiji, mengatakan program pendidikan kepada warga yang tinggal di daerah terpencil akan diteruskan.

Selain meningkatkan pelayanan pendidikan pada Sekolah Kecil yang ada, juga akan mendata kembali lokasi lain yang masih perlu dibuka kembali SD Kecil. 

"Kami berharap seluruh daerah terpencil terdapat akses pendidikan, dan juga berkolaborasi dengan SKPD lain untuk menyasar setiap daerah terpencil dengan program masing masing," ungkapnya. (AOL/*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved