Kapuas Kota Air

Nafiah Ibnor jadi Irup Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 Tahun

Plt Bupati Kapuas Drs HM Nafiah Ibnor, MM menjadi Inspektur Upacara (Irup) Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke–78

Editor: Irfani Rahman
ist Diskominfo Kapuas Untuk BPOst
PENGHORMATAN : Bertindak selaku Inspektur Upacara, Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor hormat saat sang saka Merah Putih dinaikan pada Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 Tahun 17 Agustus 2023. 

BANJARMASINPOST.CO.ID KUALA KAPUASPlt Bupati Kapuas Drs HM Nafiah Ibnor, MM menjadi Inspektur Upacara (Irup) Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 78 bertemakan “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju,” yang berlangsung di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Kamis (17/8/2023).

Upacara ini juga turut dihadiri oleh unsur Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dapil Kalimantan Tengah Dr Ir Willy M Yoseph, Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Septedy, para Kepala SOPD Kabupaten Kapuas dan jajaran Pemerintah Daerah serta para pelajar dengan tetap mengikuti protokol kesehatan salah satunya menggunakan masker.

Bendera merah putih juga berhasil dikibarkan oleh pasukan pengibar bendera pusaka atau Paskibraka dengan sempurna.

Seusai menjadi Inpektur Upacara, Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor mengajak seluruh masyarakat untuk berjuang dan bergandengan tangan bersama tanpa membedakan satu sama lain antar golongan untuk Indonesia yang bisa terus melaju dan maju.

“Motto kita adalah walaupun kita tidak sedarah, tetapi kita semua bersaudara. Dengan kekuatan itu kita bisa membangun Kabupaten Kapuas yang kita cintai ini,” ungkapnya saat diwawancarai.

Baca juga: Semarakkan HUT RI ke-78, Dinkes Kabupaten Kapuas Adakan Berbagai Lomba dan Pembagian Bendera

Baca juga: Jajaran KONI Kabupaten Kapuas Gelar Syukuran dan Evaluasi Hasil Porprov XII Kalteng

Dalam sambutannya saat menjadi irup juga, HM Nafiah Ibnor mengungkapkan rasa syukurnya atas bangsa Indonesia telah berhasil keluar dari ujian berat pandemi Covid-19. Stabilitas perekonomian mulai terjaga baik walaupun di tengah ketidakpastian situasi global yang ada pada saat ini. “Semua itu tentu berkat dukungan dan kerja keras kita bersama, seluruh elemen bangsa, tak terkecuali kita di Kabupaten Kapuas,”. 

Nafiah berharap, peringatan HUT RI ini dapat menjadi momentum bagi kita untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi, untuk bahu-membahu memacu kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat. Harapan ini selaras dengan tema peringatan HUT ke-78 RI kali ini, yaitu. "Terus Melaju untuk Indonesia Maju".

etelah upacara peringatan HUT RI ke-78 Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor menyerahkan SK
SERAHKAN SK : Setelah upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-78 Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor menyerahkan SK Kenaikan pangkat dan Tanda Kehormatan kepada beberapa Kepala Perangkat Daerah yang ada di Kabupaten Kapuas, bertempat di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Kamis (17/8/2023).

Dirinya juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas agar terus berhati-hati tidak boleh main-main. Semua pihak, baik Kabupaten, Forkopimda, instansi terkait, maupun elemen masyarakat harus bersatu padu dalam penanggulangan Karhutla di Kabupaten Kapuas.

Setelah upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-78 Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor menyerahkan SK Kenaikan pangkat dan Tanda Kehormatan kepada beberapa Kepala Perangkat Daerah yang ada di Kabupaten Kapuas. (hmskmf)

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved