Berita Tanahlaut
Kepengurusan Baru KNPI Tala Akhirnya Terbentuk, Sempat Vakum Selama Beberapa Bulan
Setelah sempat vakum selama beberapa bulan, kepengurusan baru DPD KNPI Kabupaten Tanahlaut (Tala), Kalsel, akhirnya resmi terbentuk.
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Setelah sempat vakum selama beberapa bulan, kepengurusan baru DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tanahlaut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), akhirnya resmi terbentuk.
Ini menyusul telah tertunaikannya pelantikan kepengurusan baru DPD KNPI Tala periode 2023-2026, Sabtu (18/11/2023) siang, di Gedung Sarantang Saruntung di lingkungan kantor Sekretariat Daerah Pemkab Tala.
Andri Pebriyan Noor resmi menakhodai DPD KNPI Tala 2023-2026 setelah beberapa bulan lalu terpilih pada musyawarah daerah (musda) bertempat di Balairung Tuntung Pandang, Pelaihari.
Mantan aktivis mahasiswa Politeknik Tanah Laut (Politala) ini dilantik bersama 101 orang pengurus harian lainnya. Posisi Sekretaris dijabat Badri dan bendahara dijabat Muhamad Yasir.
Baca juga: JPU Sempurnakan Surat Dakwaan untuk Lian Silas, Tersangka TPPU Jaringan Narkoba Fredy Pratama
Baca juga: Pekerja Tambang Emas dari Mangkupum Tabalong Bantu Cari Lima Korban Galian Tambang Emas Longsor
Pelantikan kepengurusan DPD KNPI Tala 2023-2026 dilakukan oleh Plt Ketua DPD KNPI Provinsi Kalsel Imam Satria Jati. Turut hadir menyaksikan Asisten I Setda Tala H Hairul Rijal.
Pantauan di lokasi, prosesi pelantikan berlangsung lancar dan khidmat. Seusai pelantikan, dilanjutkan forum discussion group.
Dalam sambutan mewakili Penjabat Bupati, Hairul mengucapkan selamat kepada pengurus baru DPD KNPI Tala 2023-2026.
Ia berharap KNPI Tala di bawah kepemimpinan Andri mampu membawa induk organisasi kepemudaan tersebut kian eksis di tengah masyarakat.
Lebih dari itu juga diharapkan mampu memperkuat kiprah konkret dalam deru pembangunan daerah. Dengan begitu tidak kalah dengan kiprah organisasi masyarakat lainnya seperti lembaga swadaya masyarakat (LSM).
(banjarmasinpost.co.id/idda royani)
| Harga Sembako di Tala Jelang Nataru dan Haul Guru Sekumpul, Bupati: Pengawasan Akan Terus Dilakukan |
|
|---|
| Penampakan Freezer Baru Seharga Rp80Juta Milik Warga Pelaihari Tanahlaut Kalsel yang Hangus Terbakar |
|
|---|
| Sembunyikan Narkoba di Bawah Kasur, Buruh Serabutan Ditangkap Polsek Kintap |
|
|---|
| Buruh Serabutan di Kintap Tanahlaut Ditangkap Polisi, Sabu Disembunyikan di Bawah Kasur |
|
|---|
| Plafon Jebol, Rumah Tangga Pasutri Tanahlaut Ini Ikut Retak, Drama Sidang Tipiring di PN Pelaihari |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.