Berita Viral

Viral Ular King Kobra Seruduk Rombongan Remaja Piknik di Pangkep, Nyaris Patuk Para Gadis

kemunculan ular king kobra saat para sekelompok remaja piknik di Pangkep Sulawesi Selatan menjadi viral di media sosial, beruntung tak ada digigit

Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Irfani Rahman
akun TikTok @trb_p1990
Ular kobra tiba-tiba muncul di saat sekelompok remaja di Pankep Sulsel asik piknik 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Sedang asik piknik, sekelompok remaja di Pangkep, Sulawesi Selatan nyaris jadi korban serudukan ular king cobra yang tiba-tiba melintas.

Kemunculan ular mematikan itu pun seketika membuat para remaja yang hendak menyantap makanan lari terbirit-birit sampai memanjat pohon.

Video berdurasi sekitar 30 detik yang memperlihatkan kedatangan ular tersebut viral di media sosial salah satunya akun TikTok @trb_p1990 Selasa (14/11/2023).

Dalam unggahan tersebut tampak sejumlah remaja perempuan dan laki-laki yang sedang asik piknik.

Memang lokasi piknik tersebut tampak seperti berada di sekitaran hutan dengan banyaknya pohon rimbun dan bebatuan besar.

Namun saat para gadis sedang asik menyantap makanan, terdengar satu remaja laki-laki yang berteriak meperingatkan kemunculan ular.

Baca juga: Viral Mahasiswa asal Lampung Bentangkan Spanduk Minta Kapolri Tangkap Pembunuh Ayahnya saat Wisuda

Baca juga: Viral Bocah di Gorontalo Minta Menginap dalam Penjara saat Libur Demi Temani Sang Ibu, Bikin Haru

Sempat tak percaya, para gadis pun langsung melarikan diri usai menengok ke arah belakang.

Benar saja tak lama berselang muncul satu ulang king kobra berukuran sedang yang menuju ke arah mereka.

Dengan cepat ular itu mendatangi tempat para gadis duduk.

King Kobra berwarna hitam itu bahkan terlihat mengangkat kepalanya dengan kondisi mulut yang terbuka seolah bersiap untuk mematuk.

Sontak para gadis yang asik duduk itu pun langsung dengan sigap berdiri dan menyelamatkan diri dari serudukan ular kobra itu.

Lucunya para remaja laki-laki terlihat kabur memanjat pohon dan melupakan para gadis yang juga ketakutan.

"Jangan kau lari," ujar salah satu remaja laki-laki.

Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

(Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu)

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved