Berita Banjarmasin

Paripurna Buka Tutup Masa Sidang, Ini Catatan DPRD Kota Banjarmasin

DPRD Kota Banjarmasin menggelar Rapat Paripurna Perihal Penutupan Masa Sidang III Tahun 2023 dan Pembukaan Masa Sidang I Tahun 2024

Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Edi Nugroho
(Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)
DPRD Kota Banjarmasin menggelar Rapat Paripurna Perihal Penutupan Masa Sidang III Tahun 2023 dan Pembukaan Masa Sidang I Tahun 2024, di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Kota Banjarmasin, Selasa (2/1/2024 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - DPRD Kota Banjarmasin menggelar Rapat Paripurna Perihal Penutupan Masa Sidang III Tahun 2023 dan Pembukaan Masa Sidang I Tahun 2024, di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Kota Banjarmasin, Selasa (2/1/2024).

Pada kesempatan tersebut, juga dilaksanakan Rapat Paripurna Tingkat I Perihal Penyampaian Usulan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Inisiatif DPRD Kota Banjarmasin tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Hiburan dan Rekreasi, Raperda tentang Penyelenggaraan Kearsipan dan Raperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Kepada Masyarakat dan/atau Investor.

Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin, Matnor Ali mengatakan, pihaknya sudah melaksanakan paripurna, tutup sidang tahun 2002. Kemudian buka sidang di tahun 2024.

Ia mencatat hasil evaluasi hasil kinerja Pemerintah Kota Banjarmasin terkait progres pembangunan.

Baca juga: Sempat Terputus, Akses Loksado-Batulicin di Gunung Sabuk Kembali Normal

Baca juga: Rehab Langgar Al Hinduan Tak Rampung, Disbudporapar Banjarmasin Lakukan Addendum 

"Banyak proyek sampai sekarang masih belum selesai. Semisal pembangunan jembatan dan lainnya. Itu bisa dilihat. Khususnya proyek fisik," katanya.

Ia menyayangkan hal tersebut. Mengingat harusnya proyek tersebut selesai di tahun 2023. "Kalau sampai 2024 harusnya multiyears. Harusnya selesai," bebernya.

Jika lewat jelas, harusnya ada finalti. Ia menyayangkan jika hal tersebut terjadi. (Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved