Berita Kaltim
Obeng Menancap di Kepala Pemotor di Samarinda, Berawal Cekcok Masalah Klakson
Seorang sopir travel di Samarinda Kalimantan Timur ditangkap karena menusuk pemotor dengan Obeng di kepala
BANJARMASINPOST.CO.ID - RD (31) seorang sopit travel di Samarinda, Kalimantan Timur saat ini mendekam di balik jeruji besi. Pasalnya tak sepele yakni ia menusuk Yusriansyah (42) pada malam tahun baru Minggu (31/12/2023) lalu.
Penusukan dengan menggunakan Obeng ini pun cukup mengejutkan karena mengenai kepala korban.
Kasus ini pun telah ditangani oleh Polresta Samarinda.
Lagi-lagi persoalan klakson di Samarinda berujung petaka.
Diketahui Yusriansyah mengalami lukadisebabkan oleh tusukan obeng saat ia berseteru dengan seorang sopir travel di Jalan DI Panjaitan, Kecamatan Sungai Pinang, Kota Samarinda.
Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli menjelaskan, saat itu pada pukul 14.00 Wita, korban tengah berkendara dari Jalan DI Panjaitan menuju Jalan PM Noor.
Baca juga: Geger Api di Sungai Tabuk, Toko Ponsel Dihuni 3 Warga Luluh Lantak
Baca juga: Orang Hilang di Muara Asamasam Tanahlaut Ditemukan Meninggal, Terseret ke Hilir Sungai Sejauh 3 Km
Di jalan itu, Yusriansyah mendahului sebuah mobil travel yang kala itu dikemudikan RD (33).
Diduga karena merasa terhalangi oleh pemotor itu, RD lantas membunyikan klakson secara terus-menerus hingga mengejutkan pria tersebut.
"Mungkin karena terkejut diklakson, pemotor (Yusriansyah) itu terjatuh," bebernya di Mapolresta Samarinda, Kamis (4/1/2024).
Sopir travel itu pun lantas turun. Namun bukannya saling menolong, kedua pengguna jalan itu justru terlibat cekcok.
RD pun langsung memukul Yusriansyah.
Tidak sampai di situ, sopir travel itu langsung menuju mobil yang dikemudikannya untuk mengambil sebuah obeng.
Tanpa aba-aba, ia langsung menusukkan alat pembuka baut itu ke wajah korban.
Serangan itu tak tepat sasaran namun berhasil menancap di kepala sisi kiri korban.
"Ada dua kali tusukan sampai warga setempat berhasil melerai," sambung Kombes Pol Ary Fadli.
| Tertimbun Longsor, Tiga Pekerja Proyek RDMP Girimukti PPU Kaltim Ditemukan Tewas |
|
|---|
| Hotel Bumi Senyiur Samarinda Terbakar, Perempuan Asal Berau Ini Pingsan di Tangga Darurat |
|
|---|
| Simpan Sabu di Dalam Mobil, Pria di Balikpapan Ini Diamankan Polisi Saat Ribut di Parkiran Hotel |
|
|---|
| Kabur dari Tahanan, Dua Tahanan Polsek Samarinda Terekam CCTV Berjalan Santai Tinggalkan Samarnda |
|
|---|
| Detik-detik Rumah Warga di Balikpapan Ambruk, Ibu dan Anak Tewas Tertimpa Reruntuhan Bangunan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.