Kabar Kaltim

Warga Penajam Paser Utara Antre Sejak Pagi Demi Dapat Gas 3 Kg, Gas Subsidi Sudah Didapat di Pasaran

Masyarakat Waru, tampak berbondong-bondong mendatangi kantor Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. 

Editor: Edi Nugroho
TRIBUNKALTIM.CO/NITA RAHAYU
ANTRE DEMI GAS - Antrean masyarakat untuk membeli gas LPG dalam operasi pasar yang digelar di depan Kantor Camat Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Kamis (18/1/2024). Warga sejak pagi rela menunggu dan masuk dalam barisan antrean agar bisa dapat gas 3 kg.   

Pemerintah daerah menginginkan distribusi gas LPG lancar, sehingga tidak ada lagi masyarakat yang merasakan kesulitan mendapatkan gas LPG.

Kata Nicko, permintaan tambahan kuota juga akan disampaikan ke Dirjen Migas. Kuota yang diberikan untuk Penajam Paser Utara memang hampir sama setiap tahunnya.

Pada tahun ini kebutuhan masyarakat terus naik, apalagi dengan jumlah UMKM yang berjualan sehingga mengharuskan ada tambahan kuota bagi Serambi IKN ini.

“Pertamina menjanjikan ada perbaikan distribusi dan pola pengalokasian agar benar sesuai dengan kebutuhan tambahan kuota itu sudah diputuskan kalau kita mau kita harus melapor ke dirjen migas, menjelang akhir 2024 ada penamaan lagi,” jelasnya.

Pengawasan ketat serta evaluasi penyaluran gas LPG akan dilakukan setiap bulannya. Pihak TNI/Polri dan Satpol PP mengawasi proses distribusi ini.

Lurah, desa, hingga camat juga diminta peka melihat kondisi dilapangan. Mereka diminta langsung melaporkan ke Pertamina, apabila kondisi kelangkaan mulai terjadi.

“Kita meminta camat, lurah dan desa untuk lebih peka dengan kondisi di masyarakat jangan sampai sudah ribut, baru dikendalikan,” pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Cerita Warga di Penajam Paser Utara Pilih Antre Sejak Pagi demi Dapat Gas 3 Kg  ,

 

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved