Ekonomi dan Bisnis

Harga Telur di Kalsel Kembali Naik, Eceran Mencapai Rp 32 ribu per Kilogram

Sampai sekarang harga telur belum juga kembali ke titik normal bahkan bertahan tinggi dan cenderung terus naik

Penulis: Salmah | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/salmah saurin
Harga telur di tingkat eceran di Banjarbaru dijual hingga Rp 32 ribu/kg. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Sampai sekarang harga telur belum juga kembali ke titik normal bahkan bertahan tinggi dan cenderung terus naik.

Pada Kamis (4/3/2024) harga telur ayam di tingkat eceran di Banjarbaru naik hingga Rp32 ribu per kg.

Rusman, pedagang telur, mengatakan, memang harga grosir dari agen sudah tinggi maka ia hanya menyesuaikan aja untuk harga eceran.

"Infonya pakan unggas masih mahal, makanya harga telur juga mahal," ungkapnya.

Baca juga: Harga Bahan Pokok di Tanah Bumbu Alami Kenaikan, Cek Harga Beras hingga Daging Ayam

Baca juga: Harga Daging di Batola Melonjak, Cek Harga Telur hingga Cabai, Pasokan Tercukupi

Baca juga: Cegah Permainan Mafia Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan, Polres Banjar Blusukan ke Pasar

Tingginya harga membuat pasaran telur, lanjut Rusman, juga menurun, karena tak banyak pembeli.

Timah, pedagang kuliner di Banjarbaru, mengatakan, tingginya harga telur membuatnya mengurangi menu mengunakan telur ayam.

"Tetap beli telur, tapi tidak banyak. Secukupnya saja," ujarnya.

Timah berupaya mengatur modal yang sudah tetap agar tidak bertambah karena kenaikan harga telur, makanya ia hanya beli secukupnya. (Banjarmasinpost.co.id/salmah saurin)


Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved