Berita HST
Daftar 8 Objek Wisata Populer di Hulu Sungai Tengah, Cocok Jadi Tujuan Rekreasi Libur Lebaran 2024
Simak daftar 8 wisata populer di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Ada wisata alam dan wisata non alam cocok jadi tujuan berlibur saat Lebaran 2024.
Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Achmad Maudhody
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Simak daftar 8 objek wisata populer di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), cocok jadi tujuan kala libur Lebaran 2024.
Libur Hari Raya Idul Fitri selalu menjadi momen tepat bisa berkumpul dan berwisata bersama sanak keluarga.
Kabupaten HST juga punya sederet objek wisata yang menarik dan bisa menjadi alternatif tujuan berlibur.
Demi menyambut para wisatawan, para pengelola wisata baik alam maupun non alam di Kabupaten HST terus berbenah sejak seminggu sebelum puncak hari libur Idul Fitri 2024.
Para pengelola wisata di Kabupaten Hulu Sungai Tengah berlomba-lomba menciptakan inovasi di objek wisatanya.
Kali ini Banjarmasinpost.co.id merangkum sederet objek wisata yang bisa jadi tujuan berlibur pada momen Lebaran 2024.
Baca juga: Wasiat Guru Banjar Indah Semasa Hidup, Sebut Lokasi Ini untuk Pemakamannya
Baca juga: BREAKING NEWS - 9 Ekor Buaya Muncul, Pengunjung Pantai Batakan Baru Tanahlaut Dilarang Berenang
Baca juga: Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Tengah Gelar Buka Puasa Bersama dan Bakti Sosial di Bulan Ramadan
Berikut 8 objek wisata alam maupun non alam hasil penelusuran Banjarmasinpost.co.id di Kabupaten HST pada Rabu (10/4/2024) :
1. Wisata Pagat Batu Benawa
Objek wisata ini merupakan salah satu wisata tertua di HST yang masih eksis hingga saat ini. Wisata ini dikelola oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST dan berlokasi di Desa Pagat, Kecamatan Batu Benawa.
Akses jalan menuju wisata ini tidak begitu sulit untuk dilewati dan juga dekat dengan Kota Barabai. Dari segi fasilitas, terdapat berbagai fasilitas disana, mulai dari gazebo, WC, warung, beragam spot foto, serta ada aliran air sungai yang mengalir yang bisa dipakai untuk mandi bersama keluarga.
2. Wisata Gua Limbuhang Haliau
Wisata ini berlokasi di Desa Haliau, Kecamatan Batu Benawa dan akses menuju wisata ini masih satu jalur dengan Wisata Pagat Batu Benawa tadi.
Ciri khas dari Wisata ini adalah tersedianya spot foto gua dengan air di dalamnya yang terkenal jernih.
Pengelolaannya, wisata ini berkerja sama dengan BUMDes setempat. Terdapat berbagai fasilitas mulai dari penginapan, gua, gazebo, panggung, pemandian dan beragam fasilitas lainnya.
Di wisatawan ini, pengujung bisa menggunakannya untuk berbagai kegiatan keluarga, resepsi maupun kegiatan outbond lainnya.
3. Wisata Baruh Bunga Outbound
Sesuai namanya, wisata ini sering kali dipakai untuk kegiatan Outbound. Lokasinya bersebelahan dengan Wisata Gua Limbuhang Haliau.
Beragam fasilitas menarik tersedia disini. Mulai dari kolam renang, camping ground, permainan-permainan outbound, gazebo, mushola, dan lainnya. Wisata ini merupakan wisata pribadi yang sering dipakai untuk beragam kegiatan keluarga, perusahaan, perkemahan dan lain-lain.
4. Wisata Riam Bajandik
| 587 Atlet HST Siap Rebut Prestasi di Porprov XII, Targetkan Tembus Delapan Besar |
|
|---|
| Petugas Gabungan Sisir Rutan Barabai, Temukan Sendok yang Diruncingkan Hingga Kabel Bekas |
|
|---|
| Hujan Intensitas Tinggi Turun di Pegunungan Meratus, Debit Air Sejumlah Sungai di HST Mulai Naik |
|
|---|
| Kondisi Terkini Barabai HST Pasca Hujan Deras, Sebagian Wilayah Bulau Masih Tergenang |
|
|---|
| Curah Hujan Tinggi di Pegunungan Meratus, Debit Air Beberapa Sungai di HST Berpotensi Meluap |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.