Berita Banjarmasin

Pemilik Rumah Sempat Berteriak Minat Tolong saat Kebakaran di Jalan Pekapuran A Banjarmasin

Kebakaran yang terjadi tadi malam, Selasa 9 April 2024 di Jalan Pekapuran A Gang Darussalam 6, Kelurahan Sungai Baru

Penulis: Rifki Soelaiman | Editor: Edi Nugroho
Foto Ginting untuk BPost
Kebakaran di kawasan Pekapuran hanguskan dapur milik M Arsyad, Selasa (9/4/2024). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kebakaran yang terjadi tadi malam, Selasa 9 April 2024 di Jalan Pekapuran A Gang Darussalam 6, Kelurahan Sungai Baru, Banjarmasin Tengah menghanguskan bagian dapur bangunan milik M Arsyad (54).

Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah Iptu Hendra Agustian Ginting menyebut api diduga berasal dari kompor di rumah tersebut.

“Peristiwa itu terjadi karena M Arsyad diketahui sebelumnya sedang menggoreng telur lalu meninggalkan masakannya tersebut dalam keadaan kompor masih hidup,” kata Ginting, Rabu (10/4/2024).

Kemudian sekitar 30 menit kemudian, saat ia kembali ke rumahnya, rupanya api yang berasal dari tempat penggorengan sudah membesar.

Baca juga: Faktor Ekonomi Dominan,  19 Kasus Perceraian Ditangani Pengadilan Agama HST Selama Ramadan

Baca juga: Tingkatkan Pengamanan Wisata Saat Libur Lebaran, Personel Polsek BAS HST Ingatkan Pengelola Ini

Bahkan api itu sudah menghanguskan dinding dan menjalar ke loteng rumah yang didominasi berbahan kayu.

“Melihat hal itu, korban berteriak dan meminta tolong warga sekitar untuk membantu memadamkannya,” lanjut ia.

Tak lama kemudian, relawan Damkar berdatangan dan berupaya memadamkan api yang semakin berkobar itu.

Sekitar 30 menit kemudian, api berhasil dipadamkan oleh relawan Damkar dan bantuan warga setempat.

“Beruntung dalam kejadian itu tak ada korban luka maupun korban jiwa. Namun begitu, kerugian ditaksir mencapai Rp10 juta,” tukasnya.

(Banjarmasinpost.co.id/rifki soelaiman)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved