Berita Tabalong

301 Narapidana Lapas Tanjung Dapat Remisi Lebaran Idulfitri, Tiga Orang Langsung Bebas

301 narapidana Lapas Kelas IIB Tanjung mendapat remisi pemotongan masa tahanan saat Hari Raya Idulfitri 1445 H.

Lapas Kelas IIB Tanjung untuk banjarmasinpost.co.id
Penyerahan SK remisi pemotongan masa tahanan oleh Lapas Kelas IIB Tanjung kepada warga binaan pemasyarakatan Lapas Kelas IIB Tanjung yang mendapat remisi. 


BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Momentum Lebaran Idulfitri 1445 H/2024 masih begitu terasa. Perayaan hari besar umat Islam ini juga menjadi berkah bagi para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIB Tanjung.

Idulfitri tahun ini mereka mendapat hadiah remisi pemotongan masa tahanan.

Sedikitnya, ada 301 orang narapidana warga binaan di Lapas Kelas IIB Tanjung yang mendapat remisi pemotongan masa tahanan saat Hari Raya Idulfitri 1445 H.

Dari remisi tersebut, tiga di antaranya langsung bebas.

"Jumlah warga binaan yang dapat remisi yang sudah kami terima SK-nya sebanyak 301 orang," ucap Kalapas Kelas IIB Tanjung, Heru Yuswanto, Sabtu (13/4/2024).

Ia merincikan, dari 301 WBP tersebut di antaranya pemotongan sebanyak 15 hari untuk lima orang, 1 bulan untuk 228 orang, satu bulan 15 hari untuk 44 orang dan dua bulan 20 orang.

Selanjutnya pada RK II yang langsung bebas tiga orang dan yang menjalani subsidair satu orang.

Heru mengungkapkan, pemberian remisi kepada 301 orang warga binaan tersebut karena mereka telah berkelakuan baik dan memenuhi sejumlah syarat.

"Syarat itu salah satunya berkelakuan baik, telah menjalani pidana selama 6 bulan, sudah berstatus narapidana dan mengikuti program kegiatan seperti itu tolak ukurnya," terang Kalapas.

Tentunya, remisi ini menjadi rasa syukur bagi para WBP di Lapas Kelas IIB Tanjung karena telah menerima pemotongan masa tahanan. Sehingga hukuman mereka di sel tahanan pun berkurang. Bahkan ada yang langsung dibebaskan. (Banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved