Bumi Tuntung Pandang
Haul Datu Kalampayan di Panyipatan Khidmat, Syamsir Ajak Warga Teladani & Mengamalkan di Keseharian
Ini pesan Pj Bupati Tanahlaut, H Syamsir Rahman pada acara Haul Datu Kalampayan di Panyipatan Tanah Laut baru-baru ini
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Haul ke-218 Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari (Datu Kalampayan) hingga saat ini masih terus bergulir di sejumlah daerah di Kalimantan Selatan (Kalsel). Termasuk di Kabupaten Tanah Laut (Tala).
Terkini, haul Datu Kalampayan di Tala digelar pada Minggu (5/5/2024) malam di Masjid Jami At-Taqwa Panyipatan. Acara religis ini langsung dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Tala H Syamsir Rahman.
Dalam sambutannya pada acara itu, Syamsir menuturkan Datu Kalampayan merupakan ulama besar dan kharismatik asal Kalimantan Selatan.
Datu Kalampayan juga dikenal sebagai sosok alim, faqih dan mujahid yang gigih menyebarkan ajaran Islam.
Karya-karyanya yang cukup terkenal antara lain Kitab Sabilal Muhtadin yang hingga sekarang menjadi rujukan umat Islam.
Syamsir mengatakan haul tersebut dapat dijadikan sebagai momentum untuk mengenang jasa-jasa besar Datu Kalampayan.
"Semoga kita bisa meneladani semangat beliu dalam menuntut ilmu, keikhlasan berdakwah serta keteguhan dalam memegang ajaran Islam,” harap Syamsir.
Dirinya juga mengajak masyarakat mengamalkan ajaran-ajaran Datu Kalampayan dalam kehidupan sehari-hari.
Selalu menjaga persatuan dan kesatuan sesama umat Islam, sebagaimana yang telah dijunjung tInggi selama ini.
"Lalu bagaimana agar kita selalu berusaha meningkatkan semangat belajar ilmu agama agar dapat meneruskan perjuangan para ulama terdahulu," tandasnya.
Orang nomor satu di Bumi Tuntung Pandang ini berharap melalui haul tersebut umat Islam di daerah ini dapat makin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Selain itu juga diharapkan mampu mengamalkan ajaran-ajaran Datu Kalampayan dalam kehidupan sehari-hari.
Pada kegiatan haul tersebut, tausiah agama disampaikan oleh KH Ahmad Rifani dari Kampung Melayu, Martapura, Kabupaten Banjar.
Turut hadir Camat Panyipatan M Hadiat Wicaksono dan Forkopimcam setempat, Kepala Desa Panyipatan serta seluruh jamaah haul Datu Kalampayan.
Pelaksanaan haul tersebut terlaksana lancar dan khidmat. Jemaah meresapi wejangan agama yang disampaikan mubaligh ternama dari Kota Intan tersebut. (AOL)
| Warga Telaga Langsat Sambut Antusias Kehadiran Bupati H Rahmat, Dana Hibah yang Disalurkan Rp 1,2 M |
|
|---|
| Mentan Amran Fokuskan Oplah di Tala dan Batola, Dorong Tanam Tiga Kali Setahun |
|
|---|
| Bupati Tala Launching SALAMI, Rahmat Bangga Pada Komitmen PN Pelaihari Bantu Beri Pelayanan Publik |
|
|---|
| Bupati H Rahmat Lantik Pengurus Baru TP PKK Tala, Ini Empat Fokus Utama yang Disoroti |
|
|---|
| Bupati Tala H Rahmat Launching Raza Lakas 112, Lapor dan Telepon Gratis Jika Alami Kegawatdaruratan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/HAUL-Suasana-Haul-ke-218-Datu-Kalampayan-di-Panyipatan.jpg)