Pagar Kantor Kemenag HSS Digembok

Siap Islah dan Instrospeksi Diri, Kepala Kemenag HSS Sebut Tuduhan Kepadanya Hoax

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Selatan H Rusmadi menyatakan, apa yang dituduhkan kepada dirinya tidak benar.

|
Penulis: Hanani | Editor: Edi Nugroho
Banjarmasinpost.co.id/hanani
Aksi pegawai kemenga HSS menolak Kepala Kemenag HSS, Senin (22/7/2024) . Mobil Kemenag HSS tak bisa masuk karena pagar ditutup pegawai. 

BANJARMASINPOST. CO. ID, KANDANGAN- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Selatan H Rusmadi menyatakan, apa yang dituduhkan kepada dirinya
tidak benar.

Rusmadi dituduh arogan, angkuh dengan ucapan, suka menekan dan mengadu domba pegawai Kemenag sebagaimana disampaikan lewat spanduk tidak benar.

"Semua itu hoaks. Hanya opini. Apalagi tuduhan soal mengadu domba, saya tidak pernah melakukan. Itu zalim dan hanya fitnah, " katanya dikonfirmasi banjarmasinpost. co. Id, Senin (22/7/2024) siang.

Rusmadi yang mengaku baru satu tahun bertugas di HSS menyatakan,aksi demo damai pagi tadi hanya dilakukan sebagian, tidak oleh semua pegawai kemenag.

Baca juga: SDN Melayu 5 Banjarmasin Terbakar, Siswa Mengaku Sedih

Baca juga: Kebakaran di SDN Melayu 5 Banjarmasin, Warga Dengar Dua Kali Ledakan Saat Kebakaran Terjadi

"Ada oknum di salah satu sekolah yang mau jadi Kepsek, tidak tercapai, " katanya tanpa menjelaskan oknum dimaksud.

Pagar masuk Kantor Kemenag yang masih digembok para pegawainya. 
Pagar masuk Kantor Kemenag yang masih digembok para pegawainya.  ((Banjarmasinpost.co.id/hanani))

Rusmadi sendiri menyatakan, selama memimpin dirinya memang berupaya menerapkan disiplin namun tetap memperhatikan aspirasi pegawai.

"Contohnya masalah apel, hanya satu bulan sekali, " Ujarnya.

Rusmadi pun menyatakan tidak pernah mempersulit urusan pegawai, seperti menunda gaji pegawai, sertifikasi serta urusan lainnya terkait kewenangannya.

Aksi pegawai kemenga HSS menolak Kepala Kemenag HSS, Senin (22/7/2024) .
Aksi pegawai kemenga HSS menolak Kepala Kemenag HSS, Senin (22/7/2024) . (Banjarmasinpost.co.id/hanani)

Mengenai aksi menggembok pagar kantor yang saat ini masih dilakukan, Rusmadi menyatakan hal itu dia ketahui saat hendak ngantor pukul 06.30 pagi tadi.

Tak digubris satpam saat minta gembok dibuka, kata Rusmadi, dirinya tetap beraktifitas mendampingi kegiatan MUI HSS untuk kunjungan Kapolres di Kantor MUI.

Menyikapi kondisi saat ini, Rusmadi menyatakan siap islah, saling instropeksi diri, bicara baik-baik secara kekekuargaan dan tetap saling menghormati.

"Jika ada miss komunikasi, kita perbaiki dan saling mengingatkan, " pungkasnya. (banjarmasinpost.co.id/hanani)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved