Berita Tanahlaut

Atlet Judo dan Panahan Tanahlaut Kembali Borong Medali di Porprov XII Kalsel, Berikut Daftarnya

Para atlet kontengan Tanahlaut kembali ukir prestasi di Porpron XII Kalsel, dari atet panahan dan atlet judo raih medali

Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Irfani Rahman
FOTO PERPANI TALA UNTUK BPOST GROU
EMAS - Atlet Panahan Tala sukses meraih medali emas pada tanding hari kedua, Senin (27/10) sore. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Ketangguhan atlet judo Kabupaten Tanahlaut (Tala) teruji pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Selatan (Kalsel) 2025 di Tala.

Sejauh ini sesuai catatan media ini, Selasa (28/10/2025), judo menjadi cabang olahraga (cabor) paling moncer dari 14 cabor yang mulai dipertandingkan.

Pada laga hari kedua cabor judo bertempat di gedung 83 Dua Mas di kawasan Matah, Kelurahan Karangtaruna, Kecamatan Pelaihari, Senin kemarin, atlet judo kembali sukses memborong medali yakni 5 emas, 3 perak, dan 4 perunggu.

Capaian itu melampaui hasil tanding hari pertama dengan 5 emas, 3 perak, dan 2 perunggu.

"Kami sangat bersyukur melalui perjuangan sekuat tenaga, atlet judo Tala kembali dapat 5 emas pada hari kedua pertandingan," ucap Helyodorus, ketua Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Tala.

Baca juga: Pelaku Jambret HP Pelajar di Banjarmasin Diringkus di Kandangan, Motor Matic Jadi Bukti

Baca juga: November, Puncak Penghujan Separuh Wilayah Kalsel

Capaian itu dikatakannya berkat doa semua masyarakat Tanahlaut sehingga pihaknya berhasil memenuhi permintaan Pemerintah Kabupaten Tanahlaut yang menargetkan 10 emas.

"Kami buktikan bahwa kita mampu. Judo Tanahlaut tetap menyala," tandas Helyodorus.

Anggota Polres Tala ini mengatakan para atletnya masih akan berjuang hingga akhir. Peluang meraih medali juga masih terbuka.

"Hari ini terakhir.  Mohon doanya semoga bisa nambah medali," sebut Helyodorus.

Capaian Tanding Hari Kedua Laga

Medali Emas
- Fadila Fuspaningrum (Kelas -40 Putri)
- Fatikah Wahyu Perdani (Kelas -45 Putri)
- Arum Mustika Dewi (Kelas -48 Putri) 
- M Panji Rahmadhani (Kelas -55 Putra)
- Vlincia kayra languju (Kelas -52 Putri) 

Medali Perunggu
- Fitriani Rahmadaniati  (Kels -45 Putri)
- Firmansyah (Kelas -50 Putra)
- Nolaneka Mayfatlikur (Kelas -50 Putra)
- M Rafarayan Ramdani (Kelas -60 Putra) 

Medali Perak
- Abdurrazi (Kelas -66 Putra)
- Halim Pijean (Kelas -73 Putra)
- Sulaiman (Kelas -55 Putra)

Giliran Atlet Panahan Sumbang 3 Medali Emas

Setelah dua hari berlaga secara kompetitif pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Selatan (Kalsel) 2025, atlet Cabang Olahraga (Cabor) Panahan Kabupaten Tanahlaut (Tala) berhasil meraih medali.

Tak tanggung-tanggung, langsung digenggam tiga emas pada babak final bertempat di lapangan panahan di RTH Kijang Mas Permai, Pelaihari, Senin sore.

Data dihimpun pada Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Tala, Selasa (28/10/2025) tiga emas tersebut diraih oleh Akhmad Dede Pradana pada nomor Recurve Putra, Jihan Aqilah Azzahro pada nomor Standar Nasional, dan Muhammad Rifky Trinanda pada nomor Standar Nasional.

Laga pada hari kedua tersebut berlangsung lancar karena cuaca cukup cerah. Sedangkan sehari sebelumnya, tanding compound terpaksa ditunda akibat hujan deras yang menyebabkan anak panah menembus bantalan.

Persaingan pun juga berlangsung kompetitif (ketat). Masing-masing atlet dari berbagai daerah di Kalsel mengerahkan kemampuan maksimalnya untuk menjadi yang terbaik.

Ketua Perpani Tala dr Hj Isna Farida mengaku puas dengan capaian tanding hari kedua tersebut yang langsung sukses menyabet tiga medali emas.

"Capaian ini sudah melampaui target 2 emas yang kami tetapkan. Alhamdulillah berkat latihan intens dan fokus dan kekompakan," ucap Isna.

Kepala Dinas Kesehatan Tala ini mengatakan peluang untuk menambah medali juga masih terbuka lebar. Pasalnya tanding panahan masih akan berlangsung hingga pengujung Oktober nanti.

Pada Porprov XII Kalsel di Kabupaten Tala saat ini Perpani Tala menerjunkan 36 orang atlet.

(banjarmasinpost.co.id/banyu langit roynalendra nareswara) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved