Berita Tapin
Longsor di Binuang Tapin Rusak Bahu Jalan, Akses Masih Bisa Dilalui
Material longsor menyebabkan kerusakan pada bahu jalan dengan lebar sekitar satu meter.
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Hujan dengan intensitas tinggi memicu terjadinya tanah longsor di ruas Jalan Gunung Ulin RT 17, Kelurahan Binuang, Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin, Sabtu (22/11/2025).
Material longsor menyebabkan kerusakan pada bahu jalan dengan lebar sekitar satu meter.
Meski demikian, akses jalan di lokasi kejadian masih bisa dilalui masyarakat.
Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam insiden ini.
Tim TRC BPBD Tapin bersama unsur gabungan dari Posko Induk Batingsor dan masyarakat langsung melakukan penanganan awal di lapangan.
Upaya gotong royong pembersihan material dan pemasangan garis pita line dilakukan untuk mencegah risiko tambahan di sekitar area rawan.
Baca juga: Ditemukan Bersimbah Darah di Kursi Ruang Tamu, Lansia di Bandar Lampung Tewas Dibunuh Anak Kandung
Kepala Pelaksana BPBD Tapin melalui Pusdalops menyampaikan bahwa kondisi sementara tetap dipantau mengingat cuaca hujan masih berpotensi terjadi.
“Jalan masih bisa dilewati, namun kami mengimbau warga agar berhati-hati saat melintas,” ujar Khairani, pejabat fungsional BPBD Tapin dikonfirmasi reporter Banjarmasinpost.co.id.
Penanganan lebih lanjut akan dilakukan menunggu hasil asesmen lapangan dan perkembangan kondisi cuaca.
Saat ini, ungkapnya BPBD Tapin mendirikan posko siaga banjir tanah longsor dan angin puting beliung sejak 13 November hingga 12 Desember 2025 di wilayah Kabupaten Tapin. (Banjarmasinpost.co.id/Mukhtar Wahid)
| Dishub Tapin Belum Tetapkan Pola Rekayasa Lalu Lintas Haul Guru Sekumpul, Ini Alasannya |
|
|---|
| Gelar Rakor, Pemkab Tapin Siapkan Pengamanan dan Layanan Jemaah Haul Guru Sekumpul |
|
|---|
| Pelaku Tak Mampu Menahan Emosi, Polisi Ungkap Motif Pembacokan Viral di Tapin |
|
|---|
| Polisi Selidiki Perkelahian Berdarah di Perintis Raya Tapin, Pelaku Akhirnya Serahkan Diri |
|
|---|
| GA Buron Usai Tebas Parang Kawan Akrab, Rekam Jejak Kelam Pelaku Penganiayaan di Tapin Terungkap |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/tanah-longsor-di-ruas-Jalan-Gunung-Ulin-RT-17-Kelurahan-Binuang.jpg)