Makam Seberat 60 Ton

FENOMENA makam Firaun terus menajdi perhatian ilmuwan. Misteri di dalamnya tak ada habis-habisnya ditelusuri.

Editor: Dheny Irwan Saputra

BANJARMASINPOST.CO.ID - FENOMENA makam Firaun terus menajdi perhatian ilmuwan. Misteri di dalamnya tak ada habis-habisnya ditelusuri. Baru-baru ini berhasil diidentifikasi adanya makam Raja Mesir kuno yang diperkirakan berumur 3.800 tahun.

Dipercaya sebagai makam salah satu raja dari Dinasti Sobekhotep di abad ke 13, makam ini ditemui oleh tim dari AS dan Mesir di  daerah Abydos dekat Sohag, Mesir. Menteri Antiquities Mesir, Mohamem Ibrahim enegaskan makam atau sarkofagus yang memiliki berat hampir 60 ton tersebut berhasil teridentifikasi.

Dia menyatakan, raja yang dimakamkan dalam sarkofagus itu diyakini sebagai raja pertama yang memerintah dinasti abad ke-13. Ahli sejarah belum bisa memastikan. Mereka hanya memperkirakan, pemerintahan raja itu bermula sekitar 1803 sebelum masehi atau 1781 sebelum masehi. Yang pasti, Abydos yang dijuluki kota keramat terletak di barat Sungai Nil dan pernah menjadi tempat makam-makam para raja Mesir di masa lalu. (dlm/kps)

Tags
makam kuno
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved