Mobil Neno Warisman Dibakar

Mobil Neno Warisman Diduga Dibakar,  Ada Kaitan dengan Tagar 2019 Ganti Presiden?

Mobil Neno Warisman Dibakar,  Ada Kaitan dengan Tagar 2019 Ganti Presiden?

Editor: Royan Naimi
tribunnews.com
Ketua Gerakan Muslimah Memilih Pemimpin (GMMP) Neno Warisman terlihat di TPS 027, Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu (19/4/2017). Di TPS ini keluarga Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menggunakan hak pilihnya di Pilkada DKI Jakarta. 

"Rumah Mardani Ali Sera dilempar molotov. Mobil Neno Warisman dibakar. Mereka "galak" mengampanyekan #2019GantiPresiden. Moga-moga bukan karena itu, Pak Jokowi diam saja.

Setelah juga diam seribu bahasa ketika acara yang beliau bawakan dihadiri Pak Reza Chalid, "Papa minta saham." tulis Rachland melalui Twitter @RachlanNashidik.

Baca: Lulusan D3 dan SMA Wajib Siapkan 6 Dokumen Ini untuk Pendaftaran CPNS 2018, LINK SSCN.BKN.GO.ID

Sementara itu, Penggiat sosial media sekaligus Director Centre for Strategic and Policy Studies (CSPC), Prijanto Rabbani juga mengkaitkan dengan kasus Mardani Ali Sera yang sama-sama penggerak 2019 ganti presiden.

"Setelah rumah @MardaniAliSera dilempar bom molotov, kini mobil Neno Warisman diledakkan.

Teror kepada penggerak gerakan #2019GantiPresiden?," tulis Prijanto Rabbani.

Selain itu, ia juga kembali mengingat teror yang juga terjadi pada pasangan calon gubernur Jawa Tengah, Sudirman Said dan Ida Fauziah.

Prijanto mengatakan jika sejumlah teror yang diberikan tersebut adalah cara berpolitik yang jauh dari beradab.

"Jadi teringat kembali...

Fitnah yang ditebar saat Pilkada Jateng yang menimpa @sudirmansaid dan @idafauziyah

Teror kepada @MardaniAliSera dan Neno Warisman adalah cara berpolitik yang jauh dari beradab," tambah Prijanto. (TribunWow.com/Tiffany Marantika)

 

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Mobil Neno Warisman Dibakar, Sejumlah Tokoh Angkat Bicara, hingga Kaitkan dengan 2019 Ganti Presiden 

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved