Pemancing Hilang di Laut
Tim Gabungan Cari Anggota Damkar Tanah Bumbu yang Hilang di Laut Saat Memancing
Seorang lelaki yang semula disebut-sebut hilang, dipastikan dalam pencarian secara beramai-ramai oleh petugas dari pihak terkait di Kabupaten Tanbu
Penulis: Herliansyah | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Seorang lelaki yang semula disebut-sebut hilang, dipastikan dalam pencarian secara beramai-ramai oleh para petugas dari pihak terkait di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanahbumbu), Kalsel, Rabu (8/1/2020).
Pencarian dilakukan mulai sore dan terus berlanjut hingga malam, di sekitar perairan Pulau Burung atau Pulau Panjang, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalsel.
Korban, diketahui bernama Rasyid. Dia ternyata pegawai Damkar Simpang Empat Tanah Bumbu. "Iya, benar itu anggota saya," kata Tajudin saat dihubungi Banjarmasinpost.co.id, Rabu (8/1/2020) malam.
Dikatakannya pula, anak buahnya tersebut memang hobi memancing. Dan, dirinya mengetahui kalau korban berangkat memancing. "Sekitar pukul 15.00 Wita, hari ini tadi kan hujan dan angin cukup kencang," katanya.
• BREAKING NEWS: Pegawai Damkar Dikabarkan Hilang di Perairan Pulau Burung Tanah Bumbu
• Lihan Tunggu Hasil Putusan Pengadilan Banjarbaru
• NEWSVIDEO : Pedagang dan Warga Keluhkan Bau Tak Sedap dari TPS di Pasar Telawang Banjarmasin
• Tak Suka Betrand Peto! Akun Youtube Ruben Onsu Diretas, Ini Pengakuan Suami Sarwendah Soal Pelaku
Sementara orang pertama mengetahui kejadian adalah seorang nelayan. "Nelayan tersebut melihat tempat ikan mengapung. Didatangi, diketahui perahu itu milik Rasyid. Tapi, Rasyid sudah tidak ada," imbuh Tajudin.
Diketahui, tim SAR, Satpolair Polres Tanah Bumbu, dipimpin KBO Ipda Sugiyo, serta tim SAR
Jhonlin dan Damkar Simpang Empat, serta masyarakat, sedang melakukan pencarian terhadap korban. (Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah)
