Berita Batola
Polda Kalteng Bentuk Polsek Baru di Kecamatan Jekanraya Kota Palangkaraya
Kebutuhan pelayanan kepada warga Kalteng kian tinggi, seiring perkembangan Kota Palangkaraya dan semakin padatnya penduduk Kota Palangkaraya
Penulis: Fathurahman | Editor: Edi Nugroho
Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Kebutuhan pelayanan kepada warga Kalteng kian tinggi, seiring perkembangan Kota Palangkaraya dan semakin padatnya penduduk Kota Palangkaraya, sehingga dalam mendekatkan pelayanan Polda Kalteng membentuk Polsek Baru Yakni Polsek Jekanraya di Kecamatan Kota setempat.
Peletakan batu pertama pembangunan Polsek Jekanraya Polresta Palangkaraya dilakukan Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo, di Jaoan Mahir Mahar lingkar luar Kelurahan Bukit Tunggal Kecamatan Jekanraya Kota Palangkaraya, Kamis (13/8/2020).
Irjen Pol Dedi Prasetyo menuturkan, pembangunan Polsek Jekanraya tersebut dapat terlaksana berkat dukungan semua pihak terutama Walikota dan Pemerintah Kota Palangkaraya."Ini merupakan bentuk sinergitas yang nyata, kami sadar Polri tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan Pemerintah dan masyarakat Kota Palangkaraya," ujar Dedi.
• Peringatan Hari Pramuka ke-59, Kwarda Gerakan Pramuka Kalsel Gelar Aksi Donor Darah
Pihaknya segera menunjuk Kapolsek dan memilih Personel yang nantinya akan bertugas di Polsek Jekanraya dengan harapan, setelah dibangunnya Polsek Jekanraya bisa memberikan keamanan kepada masyarakat.
Pembanguna Polsek Jekanraya sudah dicita-citakan sejak lama. Karena, wilayah hukum Polresta Palangkaraya cukup luas, dengan adanya Polsek baru terjadi kedekatan kantor polisi permukiman masyarakat guna memaksimalkan upaya penanganan pihak kepolisian.
Dedi mengharapkan, setelah terbangunnya Mapolsek Jekanraya, agar Kapolresta Palangkaraya segera menempatkan personelnya di Polsek baru tersebut."Semakin cepat terealisasi, maka pelayanan terhadap masyarakat semakkn maksimal,"ujarnya.(banjarmasinpost. co.id / faturahman)
