Wabah Corona di Kalsel

Update Covid-19 Kotabaru : Positif Tambah 2, Total 478 Orang

Angka tekonfirmasi positif Corona Virus Disease (Covid-19) Kabupaten Kotabaru terus meningkat. Meningkatnya angka terkonfirmasi, menyusul adanya.

Penulis: Herliansyah | Editor: M.Risman Noor
dinas kesehatan kotabaru
update covid di kotabaru 

BANJARMASINPOST.CO.ID,KOTABARU - Angka tekonfirmasi positif Corona Virus Disease (Covid-19) Kabupaten Kotabaru terus meningkat.

Meningkatnya angka terkonfirmasi, menyusul adanya kembali tambahan positif 2 orang, sehinggal total 478. Selain angka kasus meninggal 1 orang, sehingga total menjadi 19 orang. 

Terus bertambahnya angka terkonfirmasi menambah catatan panjang Dinas Kesehatan, berdasarkan hasil pemantauan kasus Covid-19 Kabupaten Kotabaru per tanggal 22 Oktober 2020.

Sementara dari 478 total angka kasus terkonfirmasi, sebanyak 331 orang sembuh. Dalam perawatan 128 orang, tersebar di RS Stagen (tempat karantina) sebanyak 80 orang, RSUD Pangeran Jaya Sumitra sebanyak 27 orang, dan RS Ulin Banjarmasin sebanyak 2 orang. 

Baca juga: Liburan Panjang, Satgas Covid-19 Nasional Sarankan Hindari Tempat Wisata dan Keramaian

Baca juga: Kepala BNPB : Masyarakat Tetap di Rumah Saja Saat Libur Panjang

Kemudian pasien perawatan di RSUD Andi Abdurrahman Noor Tanahbumbu sebanyak 1 orang, RS Ansari Saleh sebanyak 1 orang, RS Ciputra Mitra sebanyak 1 orang, dan RS Bhayangkara 1 orang. 

Selanjutnya di Mako Lanal Kotabaru sebanyak 5 orang. Karantina mandiri nihil, dan masih proses karantina sebanyak 10 orang. (banjarmasinpost.co.id/Helriansyah)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved