Kriminalitas Tanahlaut
Polisi Nyamar Bekuk Pelaku Pungli di Jalur Alternatif Atilam-Kunyit Tala
Para pengemudi truk yang melintas di jalur alternatif Atilam-Kunyit pada malam hari, jadi sasaran pelaku pungli yang kini diamankan Polsek Pelaihari
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Eka Dinayanti
AIPDA HADI S UNTUK BPOST GROUP
Empat pelaku pungli diamankan di mapolsek Pelaihari, Sabtu (13/3) dinihari kemarin. Mereka dibina dan diperingatkan tak mengulangi perbuatan.
Ketika melihat sasaran berupa truk fuso bergerak mengarah ke Pelaihari, orang yang bertugas di Gunung Kayangan tersebut segera menginformasikan temannya yang bertugas melakukan 'eksekusi' di TKP.
Di TKP, tiap kali ada truk fuso melintas dan berhenti dekat traffic cone yang mereka pajang, maka dua orang mendekati kanan kiri pintu pengemudi dan memintai uang.
"Nominalnya bervariasi mulai dari Rp 100 ribu, Rp 50 ribu atau terjadi nego sampai ke harga Rp 20 ribu. Kalau tidak ngasih uang tidak boleh lewat. Itu bahasannya," papar Felly.
Dikatakannya, aktivitas para pelaku pungli tersebut sangat meresahkan warga dan para sopir, terutama yang mengemudikan armada besar menunu Pelaihari.
(Banjarmasinpost.co.id/roy)
