Berita Banjarmasin

Sulit Dilewati, Petani di Paringin Balangan Swadaya Tangani Jalan Usaha Tani Baruh Ulin

Petani di Kelurahan Paringin bergotongroyong secara swadaya memperbaiki Jalan Usaha Tani Baruh Ulin

Penulis: Isti Rohayanti | Editor: Hari Widodo
banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti
Petani di Kelurahan Paringin Kota lakukan pengecoran pada JUT Baruh Ulin yang sering rusak. 

Rupanya, perbaikan JUT Baruh Ulin sudah seringkali diusulkan untuk perbaikan oleh para petani. Mereka mengajukan usulan kepada pihak pemerintah. 

Ketua Kelompok Tani Taruna Mandiri Agus Suhadi, berujar bahwa para petani sudah melakukan musyawarah terkait kerusakan JUT. Mereka pun sepakat untuk kembali mengusulkan perbaikan kepada pemerintah daerah. 

"Informasi yang saya ketahui dinas terkait berencana akan melakukan pengamparan sirtu pada badan JUT. Ini untuk melanjutkan perbaikan yang belum rampung di tahun sebelumnya," kata Agus. 

Baca juga: Mesiwah Pare Gumboh Dayak Deah Balangan Suguhkan Berbagai Ritual saat Kegiatan

Para petani pun lanjutnya terus menerus mengingatkan pemerintah agar penanganan JUT di Baruh Ulin tidak dilupakan dan menjadi perhatian, mengingat jalan tersebut adalah akses satu-satunya petani ke sawah maupun kebun karet. 

Pihaknya pun berharap pemerintah paham dan mengerti permasalahan yang telah dirasakan para petani. Sehingga segera melakukan penanganan terhadap JUT tersebut.  (Banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti) 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved