Berita Banjarbaru
Masih ada Sejumlah Pohon Berpotensi Tumbang di Banjarbaru, DLH Akan Lakukan Pemangkasan
Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Banjarbaru, menyebutkan masih ada sejumlah pohon yang berpotensi mengalami patah
Penulis: Muhammad Rahmadi | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Sejumlah pohon di Kota Banjarbaru tumbang, saat diterpa angin kencang disertai hujan dengan intensitas tinggi beberapa waktu lalu.
Akibatnya tidak sedikit batang pohon patah, menganggu arus lalu lintas, karena berada tetap di sisi jalan.
Berkaitan hal itu, Kepala Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarbaru, Rusmilawati menyebutkan, bahwa masih ada sejumlah pohon yang berpotensi mengalami patah dengan kondisi hampir semua masih hidup.
Di antaranya tanpa daun dan banyak dahan yang lapuk, kemudian juga ada dalam keadaan meranggas, beberapa dahannya telah mati.
Selain itu ada pohon yang batang pokoknya bergerowong, dan posisi tumbuhnya berada di tepi jalur pacu kendaraan.
"Ada juga pohon yang telah mati dan seluruh bagian pohon telah melapuk, serta dengan kondisi lainnya. Paling bayak berada di Jalan Ahmad Yani dan Trikora," katanya, Selasa (3/12/2023).
Baca juga: Dua Pohon Tumbang Rusak Pagar Kantor, Kadisporabudpar Banjarbaru Akan Tanam Pohon Jenis ini
Baca juga: Setop Aktivitas Pertambangan Ilegal, Komisi I dan III DPRD Banjarbaru Datangi 4 Lokasi di Cempaka
Dari kondisi sejumlah pohon tersebut, Mila mengaku bakal melakukan pemangkasan ataupun penebangan.
"Mulai tahun ini pemangkasan dan penebangan pohon akan dilakukan sendiri oleh DLH. Sebelumnya dikerjakan oleh Disperkim," ujarnya.
Di sisi lain Mila menyebutkan, sebagai langkah penyeimbang maka akan dilakukan kembali penanaman.
"Penanaman kembali dengan jenis pohon endemik, di dekat titik penebangan pohon, atau di Jalur Hijau lain yang lebih representatif," jelasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Rahmadi)
Berita Banjarmasinpost Hari Ini
Berita Banjarbaru
DLH Banjarbaru
Pemangkasan Pohon
Banjarmasinpost.co.id
| Kejati Kalsel Teken Kerjasama Pengamanan Kejati dan Kejari dengan Kodam XXII/Tambun Bungai |
|
|---|
| Ditengah Momen Hari Pahlawan, Ribuan Honorer Banjarbaru Masih Menanti Kepastian Diangkat Jadi PPPK |
|
|---|
| Beri Bantuan Pribadi Rp 25 Juta, Wali Kota Lisa Lihat Kondisi Mahasiswa Banjarbaru di Asrama Malang |
|
|---|
| BKPSDM Umumkan 5 Kandidat Hasil Seleksi Sementara Kepala Disporabudpar Banjarbaru, Cek Daftarnya |
|
|---|
| Aturan Baru, Semua Kepala Sekolah di Kalsel Harus Ikut Tes Substansi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/sejumlah-petugas-sedang-melakukan-pembersihan-pohon.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.