Btalk

Btalk : Kiprah IKA Fahutan ULM, Sediakan Wadah Alumni Kembangkan Bisnis dan Potensi Diri

IKA Fahutan ULM sebagai wadah persatuan keakraban, kreatifitas dan relationship

Penulis: Muhammad Rahmadi | Editor: Hari Widodo

BANJARMASINPOST.CO.ID - Alumni Fakultas Kehutanan (Fahutan) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) baru saja menggelar reuni akbar. 

Selain mempererat tali silaturahmi, apa yang dihasilkan dan bagaimana kiprah para rimbawan untuk kelestarian hutan, khususnya di Kalimantan Selatan ?

Untuk menjawabnya, B-Talk Banjarmasin Post Bicara Apa Saja mengundang Dekan Fahutan ULM Dr Kissinger dan Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fahutan ULM Dr Ir Muhammad Helmi, Rabu (15/2/2023).

Perbincangan dipandu oleh Jurnalis Banjarmasin Post M Risman Noor, ditayangkan langsung melalu berbagai media sosial, Facebook, BPost Online, Instagram Banjarmasin Post dan Youtube Banjarmasin News Video.

Bisa dijelaskan Pak Helmi, apa tujuan alumni membentuk IKA Fahutan, dan menyelenggarakan reuni akbar ?

Kami IKA Fahutan ULM yang jelas memiliki program kerja, pertama visi kami menjadikan IKA Fahutan sebagai wadah persatuan keakraban, kreatifitas dan relationship. Tujuannya untuk menjadikan eksistensi IKA yang bernilai ekonomi, masyarakat sejahtera dan menjaga hutan lestari, yang bermanfaat bagi Fakultas Kehutanan ULM dan negara.

Dampak sosial ini kami ingin tidak hanya kepada alumni, tetapi juga kepada masyarakat luas. Sedangkan misi dari IKA Fahutan yakni menjadikan IKA Sebagai wadah silaturahmi yang kuat antar alumni Fahutan ULM.

Meningkatkan eksistensi Fahutan dengan memberikan manfaat bagi masyarakat sesuai dengan bidang keahlian. Meningkatkan kapabilitas alumni, dengan memberikan wadah untuk mengembangkan bisnis dan potensi diri.

Kemudian juga menyambungkan permohonan akan tenaga kerja, dengan pasar kerja yang kapabel.

Saat ini kami punya jejaring alumni sebelumnya, yang bisa memberikan referensi kepada adik tingkatnya. Jadi yang pertama yang akan kami perkuat adalah jejaring bagi para alumni, tapi ini perlu kesadaran.

Dengan adanya reuni akbar kemarin, maka membuktikan bahwa IKA Fahutan itu ada, sehingga mudah untuk dikomunikasikan.

Kesempatan-kesempatan kerja, mungkin bisa dibagikan kepada adik-adik tingkat yang baru lulus. 

Apakah ada rencana ke depan, IKA untuk mendorong alumni Fahutan ULM untuk bisa sukses pada berbagai bidang ?

Peran IKA kedepan kami sudah kami rancang diperkuatndan dipertajam, sebab melihat fenomana yang ada setiap tahun Fahutan menghasilkan lebih kurang 250 alumni dan mereka perlu diserap tenaga kerja.

Kita sekarang sudah masuk dalam dunia globalisasi, tentunya kami IKA Fahutan ULM akan melakukan digitalisasi informasi.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved