Ibadah Haji 2023

Sempat Tertunda Akibat Ini, Puluhan Calon Jemaah Haji PT Travellindo Diberangkatkan Tahun Ini

Setelah beberapa tahun tertunda, puluhan Calon Jemaah Haji (CJH) khusus yang ikut dalam Travellindo Tour & Travel akhirnya berangkat Haji

Penulis: Muhammad Syaiful Riki | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Syaiful Riki
Puluhan calon jemaah haji PT Travellindo kosorsium PT Tursina mengikuti kegiatan manasik di Swiss-Belhotel Borneo Banjarmasin, Kamis (18/5/2023). 

“Tolong juga doakan saya agar bisa terus senantiasa bermanfaat bagi masyarakat luas,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Supriadi juga menyinggung terkait kasus penipuan yang sempat menerpa Travellindo. Bahkan, dirinya harus dipidana.

Baca juga: Bersaksi di Sidang Perkara PT Travellindo Lusiyana, Terdakwa Emosional Sebut Tak Lagi Direktur

Supriadi menyebut hal tersebut akibat ulah adik kandungnya yang menjalankan bisnis umrah dan haji secara tidak benar. Alhasil, dirinya haris mengalami kerugian cukup besar.

“Padahal saya sejak tahun 2016 ke atas saya bukan lagi Direktur Utama di Travelindo Group. Jadi segala bentuk kerugian yang diterima nasabah di atas tahun 2016 lalu bukan lah tanggung jawab saya. Ini tentunya juga dibenarkan pada waktu di persidangan lalu yang membebaskan saya dari berbagai tuntutan,” tukasnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Syaiful Riki)

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved