KIP Kuliah
Dibuka Hari Senin 12 Februari 2024, Link & Cara Daftar KIP Kuliah 2024 di Sini, Bantuan Rp 800 Ribu
Pendaftaran KIP Kuliah dijadwalkan dibuka mulai hari Senin (12/2/2024), ini cara, link daftar serta jadwal pencairan untuk KIP Kuliah semester genap
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pendaftaran program bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah tahun 2024 segera dibuka. Simak juga cara, link daftar serta jadwal pencairan untuk KIP Kuliah semester genap.
KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah kepada siswa atau siswi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat yang memiliki potensi akademik tetapi mengalami keterbatasan ekonomi.
Dilansir dari laman KIP Kuliah, siswa yang lolos program ini akan mendapatkan sejumlah keuntungan, seperti bebas biaya pendidikan dan subsidi uang saku mulai dari Rp 800.000.
Pendaftaran KIP Kuliah juga tidak dipungut biaya atau gratis.
Jadwal pendaftaran KIP Kuliah 2024
Subkoordinator KIP Kuliah, Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Puslapdik Kemendikbud Ristek) Muni Ika menyampaikan, jadwal pendaftaran KIP Kuliah akan dibuka lebih cepat dari pendaftaran jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Pendaftaran KIP Kuliah dijadwalkan dibuka mulai hari Senin (12/2/2024). Sementara pendaftaran SNBP dibuka pada 14 Februari 2024.
"(Pendaftaran KIP Kuliah) rencana akan buka besok, 12 Februari 2024," kata dia, saat dihubungi Kompas.com, Minggu (11/2/2024).
Muni menuturkan, pihaknya saat ini tengah menyusun rilis resmi terkait pembukaan pendaftaran KIP Kuliah 2024 tersebut.
Nantinya, launching pendaftaran KIP Kuliah akan diumumkan melalui laman resmi Kemendikbudristek.
Berdasarkan pelaksanaan tahun lalu, pendaftaran KIP Kuliah dapat dilakukan melalui laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id/.
Berikut data yang diperlukan untuk mendaftar KIP Kuliah:
- Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
- Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN)
- Nomor Induk Kependudukan (NIK)
KIP Kuliah 2024
Jadwal Pendaftaran KIP Kuliah 2024
Cara Daftar KIP Kuliah 2024
Syarat Daftar KIP Kuliah 2024
| Jadwal Pencairan KIP Kuliah 2024 Pascaperetasan Data PDNS 2 Surabaya, 853.393 Orang Perlu Reclaim | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Link & Syarat Penting Daftar KIP Kuliah 2024 Jalur UTBK, Sudah Dibuka Mulai 20 Maret | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Deadline, Syarat dan Link Pendaftaran KIP Kuliah 2024, Cermati Gaji Maksimal Orang Tua | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Syarat Pendapatan Orang Tua dll, Ini Link dan Cara Daftar KIP Kuliah 2024, Ingat Ada Pembatalan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Kuota 200 Ribu, Cek Deadline & Cara Daftar KIP Kuliah 2024, Syarat Pendapatan Ortu Maksimal Rp4 Juta | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.