Berita Viral

Jadwal Lebaran Ketupat 2024 dan Fakta Tradisi Lawas Masyarakat Jawa Tersebut, Sejarah dan Wilayahnya

Berikut ini adalah jadwal Lebaran Ketupat 2024 serta fakta-fakta menarik dari tradisi masyarakat Jawa tersebut.

Editor: Rahmadhani
Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Rahmadi
Ilustrasi ketupat. Berikut ini adalah jadwal Lebaran Ketupat 2024 serta fakta-fakta menarik dari tradisi masyarakat Jawa tersebut. 

https://kaltim.tribunnews.com/2024/04/15/terjawab-kapan-lebaran-ketupat-2024-lengkap-sejarah-dan-daerah-mana-saja-yang-merayakannya?page=all

 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut ini adalah jadwal Lebaran Ketupat 2024 serta fakta-fakta menarik dari tradisi Masya Jawa tersebut.

Tradisi Lebaran ketupat memang tidak tercantum dalam Al Quran, pun begitu tidak dirayakan oleh Nabi besar Muhammad SAW.

Meski demikian, Lebaran Ketupat ini tetap digelar oleh sebagian besar umat Muslim terutama di Pulau Jawa tujuh hari setelah merayakan hari raya Idul Fitri.

Melansir situs Mis Alfalah Kuncung, tradisi Lebaran Ketupat atau Bakda Kupat merupakan simbolisasi ungkapan dari bahasa Jawa.

Kupat adalah akronim dari Ngaku Lepat (mengakui kesalahan).

Simbolisasi ini digunakan Sunan Kalijaga dalam mensyiarkan ajaran Islam di Jawa yang pada waktu itu masih banyak orang meyakini kesakralan dari ketupat.

Memang sebagai makanan, ketupat bukan hal yang baru.

Menurut Hikayat Indraputra ketupat telah dikenal sebagai penganan rakyat sejak 1700 Masehi.

Tradisi Lebaran Ketupat sendiri diperkirakan sudah ada sejak lama, bertepatan dengan proses masuknya agama Islam di tanah Jawa.

Dalam beberapa catatan sejarah, Sunan Kalijaga disebut sebagai orang pertama yang memperkenalkan tradisi Lebaran Ketupat.

Sunan Kalijaga membudayakan dua kali bakda, yakni bakda Lebaran (Idul Fitri) dan bakda kupat (Lebaran Ketupat).

Lebaran Ketupat juga dikenal sebagai kegiatan Syawalan tradisi lebaran yang digambarkan sebagai simbol kebersamaan.

Lebaran Ketupat ini juga dikenal dengan sebutan "Kenduri Ketupat".

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved