Berita Kotabaru
Manis dan Gurihnya Tambayangan Desa Teluk Gosong Kotabaru, Biasa Dikupas Para Lansia
Tiap hari sejumlah warga lanjut usia (lansia) di Desa Teluk Gosong terlihat mengupas kerang atau tambayangan, ini dilakukan mereka dengan gembira
Penulis: Muhammad Tabri | Editor: Irfani Rahman
“Untuk yang sudah dikupas, kami jual Rp 50 ribu per kilo. Sedang yang masih berkulit Rp 10 ribu per kilo,” ujar Siah.
Dia tidak sulit menjual kerang berasa manis dan gurih ini karena terbilang banyak penyukanya. Termasuk pada penyambang seperti tulang sayur keliling.
Selain daging, kulit atau cangkang tambayangan bisa dimanfaatkan, seperti untuk pembuatan bahan dasar kapur atau bahan campuran semen untuk pengecoran. “Tapi murah. Per karung ukuran sedang cuma Rp 5 ribu. Pokoknya pembeli bisa langsung angkat di sini,” ucapnya.
Jika tidak ada yang memesan, kulit kerang yang keras dan terkesan tajam ini biasanya dihampar di halaman rumah sehingga memberikan kesan putih.
Ditambahkan Siah, masyarakat sempat diberikan pelatihan membuat kerajinan tangan dengan pemanfaatan cangkang tambayangan. Beberapa karya menarik pun hadir, seperti rangkaian bunga dan figura. Sayangnya, setelah pelatihan dan diberikan beberapa peralatan produksi sederhana, upaya pengembangan tidak berlanjut. Kaum ibu setempat kekurangan referensi, kreativitas, dan belum tahu cara mendapatkan material pendukung.
“Kami masih perlu pembinaan, sehingga peluang usaha baru ini bisa dimaksimalkan,” harap Siah. (muhammad tabri)
| Intensitas Hujan Mulai Tinggi, BPBD Kotabaru Ingatkan Warga Tetap Waspada |
|
|---|
| Menengok Kerajinan Limbah Laut Desa Teluk Gosong Kotabaru, Hariah Sulap Cangkang Kerang Jadi Cuan |
|
|---|
| Penanganan Terkini Banjir di Sungai Taib Kotabaru, Pihak Pengembang Buat Satu Kolam Retensi |
|
|---|
| Meriah Acara Penutupan Festival Akrab, Angie Carvalho Hibur Masyarakat Kotabaru |
|
|---|
| Kebakaran Rumah di Baharu Utara Kotabaru, Satu Warga Mengaku Sempat Mimpi Tidak Nyaman |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.