Berita Banjarbaru
Rahma Tak Peduli Kotor, Untuk Ikut Andil Tanam 2 juta Pohon se Kalsel
Tidak sendirian, Rahma Anjarwati bersama 15 siswa-siswinya juga melakukan hal serupa. Yakni menanam.
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Hari Widodo
Kegiatan revolusi hijau ini berlangsung meriah dengan diikuti ribuan para pelajar dari sekolah yang ada di Kabupaten Tanah Laut. Mereka turut serta menanam berbagai jenis bibit tanaman, diantaranya Pohon Kemiri, Karet dan Pohon Beringin.
Sementara Kadishut Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq, menambahkan penanaman 2 juta pohon se Kalimantan Selatan, ini merupakan kegiatan serentak dalam rangka program Revolusi Hijau.
"Kita melibatkan generasi milenial, ini penting karena kita sembari memberitahukan kepada anak-anak kita, generasi muda rasa memiliki bumi lambung mangkurat, jika ada rasa memiliki pasti ingin melestarikan," kata dia.
Baca: Bocoran Formasi CPNS di Batola Tersebar, Hanya Akan Menerima 144 formasi, Pemprov Belum Merinci
Baca: Kisah Viral Pria Masak Nasi Tanpa Lauk di Kantor Demi Keluarga di Kampung, Reaksi si Bos Mengejutkan
Baca: Hasil Akhir Kalteng Putra vs Persela Lamongan 2-0, Gomes de Olivera Ucap Syukur
Dijelaskan dia, Kick off 5100 orang pelajar dan mahasiswa ini sekaligus pembelajaran agar mereka paham dan mengerti, bagaimana arti pentingnya menanam pohon di wilayah kita untuk masa depan bangsa.
"Pohon yang kita tanam adalah pohon yang memiliki nilai ekonomi, kita akan mencoba membangun hutan yang memiliki orentasi profit.
Kontribusi untuk hutan terhadap ekonomi kalsel harus kita pacu setinggi tingginya dengan begitu hutan akan lestari secara linier, " tandas Hanif.
Kadisdik Kalsel, HM Yusuf Effendi menambahkan untuk di Banjarbaru tadi dilibatkan 5100 siswa dan mahasiswa tujuannya untuk mengajarkan kepada mereka kaum milenial untuk menjaga lingkungan dengan cara menanam.
(banjarmasinpost.co.id /nurholis huda)
