Berita Balangan

Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin Ingatkan Anggota Tanggung Jawab Terhadap Senpi yang Digunakan

epala Polres Balangan, AKBP Riza Muttaqin, pimpin pemeriksaan senjata api yang digunakan anggota dan minta tanggung jawab memeliharanya.

Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Alpri Widianjono
HUMAS POLRES BALANGAN
Pemeriksaan senjata api oleh Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PARINGIN – Kepala Polres Balangan, AKBP Riza Muttaqin, melakukan pengecekan terhadap  senjata api yang digunakan anggota.

Kegiatan pemeriksaan senjata api ini berlangsung di kantor polres di Kota Paringin, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Saat itu, dia menekankan kepada seluruh anggota agar  benar benar bertanggung jawab dengan senjata api yang diamanahkan. 

“Jangan sampai ada penyalahgunaan senjata api dan amunisi oleh anggota kepolisian,” kata AKBP Riza, Senin (30/1/2023).

Baca juga: Videonya Viral, Pria Berseragam ASN Diduga Berbuat Tidak Senonoh di Jalan Seberang Kampus ULM

Baca juga: Ruang Lab IPA Sempat Terendam Banjir, Siswa MAN 2 Banjar Sementara Tidak Bisa Praktik

Baca juga: Kebakaran di Kalsel - Ditinggal Penghuninya, Satu Rumah di Desa Lok Tamu Kabupaten Banjar Jadi Puing

Turut mendampinginya, Wakapolres Kompol Dany Sulistiono, Kabaglog AKP Fadillah dan lainnya.

Kemudian AKBP Riza menekankan, dirinya tak akan segan-segan memberi teguran kepada anggota yang tidak merawat inventaris yang telah diberikan. 

Selanjutnya dia melihat kondisi sepeda motor dan mobil operasional. Setelah itu, mengingatkan anggota yang menggunakan supaya wajib patuh dan taat berlalu lintas karena menjadi contoh masyrakat. 

Berbagai arahan juga diberkan AKBP Riza kepada anggota untuk terus menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan jujur, ikhlas, tanggung jawab untuk kepentingan masyarakat.

Baca juga: Berpura-pura Beli Sabu, Satresnarkoba Polres Tapin Garuk Pengedar dan 18 Pelanggan di Binuang

Baca juga: Ketahuan Buang Obat Terlarang, Dua Warga Kecamatan Muara Uya Diamankan Satresnarkoba Polres Tabalong

Baca juga: Awal 2023, Satresnarkoba Polres Tapin Bekuk 11 Tersangka Kasus Narkoba, Ada Pasutri

“Semua tanggung jawab sebagai anggota kepolisian di tiap posisi dilaksanakan dengan serius dan sepenuh hati,” pungkasnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Reni Kurniawati)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved