Kriminalitas HST
Pelaku Penjambretan Diamuk Massa di Batu Benawa Kabupaten Hulu Sungai Tengah
Penjambret hp ditangkap warga dan dihajar di Batu Benawa, Kabupaten HST. Pelaku diamankan anggota Koramil dan Polsek, dirawat di RSUD H Damanhuri.
Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Aksi jambret terjadi di Jalan Matang Hambawang, tepatnya di depan asrama Yonif 621/Manuntung, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu (22/2/2023).
Informasi dihimpun Banjarmasinpost.co.id, kejadian tersebut berawal saat korban, Nanda Safitri, berboncengan bersama rekannya bernama Indah Mentari.
Mereka melintas di Jalan Matang Hambawang, depan Asrama Yonif 621/Manuntung.
Baca juga: Curanmor di Banjarmasin - Dua Remaja Dibekuk Diduga Pelaku, Beraksi di 19 Lokasi
Bersamaan di jalan tersebut, korban dipepet oleh orang tak dikenal yang mengendarai motor hijau dan langsung mengambil Realme C11 di boks.
Selanjutnya, penjambret langsung melarikan diri ke arah Desa Aluan, Kecamatan Batu Benawa, Kabupaten HST.
Korban tak tinggal diam, langsung mengejar pelaku. Bahkan, warga yang mengetahui, turut membantu korban mengejar penjambret.
Baca juga: Narkoba di Kalsel - Polres Kotabaru Amankan Pasutri Beserta 16 Paket Sabu
Baca juga: Sikapi Tambang di Kandanganlama, Walhi Kalsel Pertanyakan Langkah Lanjutan DPRD Tanahlaut
Setelah kejadian, Serda Sapto mengatakan, tersangka dibawa ke RSUD H Damanhuri di Kota Barabai untuk mendapatkan perawatan dari tim medis karena mengalami luka di bagian wajah dan kepala.
"Tersangka berinisial WK, mengaku asal Desa Karau, Kecamatan Limpasu, Kabupaten Hulu Sungai Tengah," jelasnya.
Sementara itu, Humas Polres HST, Aipda Husaini, saat dikonfirmasi mengatakan, kasus aksi penjambretan itu sudah ditangani Satreskrim.
"Masih proses pemeriksaan saksi-saksi. Sedangkan terduga pelaku, dalam perawatan di RSUD H Damanhuri dan belum bisa dimintai keterangan," jelasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus Sene)
kriminalitas HST
penjambret
aksi penjambretan
jambret dikeroyok
Kabupaten Hulu Sungai Tengah
Berita Banjarmasinpost Hari Ini
Barabai
Kabupaten HST
Polres HST
RSUD H Damanhuri
| Polres HST Bongkar Penyalahgunaan Pupuk Bersubsidi, Terungkap Berkat Nyanyian Sopir Truk |
|
|---|
| Bandar dan Pemain Judol Diringkus Polisi, Polisi Beberkan Kronologi Penangkapan |
|
|---|
| Polisi Tangkap Dua Sekawan Pemilik 15 Paket Sabu, Sembunyi di Belakang Kandang Ayam |
|
|---|
| Duel Berdarah di Haruyan HST Diawali Tenggak Miras, Ini Kronologi Kejadiannya Menurut Polisi |
|
|---|
| Pemuda HST Gasak Motor di 13 Lokasi, Hasil Curian Dijual Hanya Rp 1 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/penjambret-di-Batu-Benawa-Kabupaten-Hulu-Sungai-Tengah-HST-kalsel-Rabu-22022023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.