Berita Tanahbumbu

Dibangun Beberapa Tahun Lalu, Plafon Ruangan Aula Puskesmas Simpang Empat Tanahbumbu Runtuh

Sebuah video viral di media sosial, memperlihatkan sebuah ruangan aula di Puskesmas Simpang Empat, dalam keadaan berantakan akibat plafonnya yang runt

Penulis: Muhammad Fikri | Editor: Edi Nugroho
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Fikri Syahrin)
Kantor Puskesmas Simpng Empat. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN – Sebuah video viral di media sosial, memperlihatkan sebuah ruangan aula di Puskesmas Simpang Empat, dalam keadaan berantakan akibat plafonnya yang runtuh, Sabtu (15/6/2024).

Dari video berdurasi 1 menit 23 detik itu, kursi-kursi yang berada di ruangan tersebut tertutup oleh runtuhan plafon.

Smentara di atas bekas plafon terlihat besi besi bekas plafon tergantung.

Dikonfirmasi Kepala Dinas Kesehatan, dr Yandi, Sabtu (15/6/2024), malam mengatakan kejadian tersebut memang benar terjadi di Puskesmas Simpang Empat.

Baca juga: Dua Jemaah Haji HST Alami Dehidrasi Saat di Arafah, Satu Terkena Radang Paru Akibat Debu

Baca juga: Cara dan Syarat Melamar Lowongan Kerja Pertamina bagi Lulusan D3-S1, Penempatan di Balikpapan Kaltim

Dirinya mengatakan, untuk kejadian ambruknya plafon tersebut terjadi pagi tadi. Terkait bangunan tersebut ia mengungkapkan mungkin dibangun beberapa tahun yang lalu.

Terkait penyebab runtuhnya bangunan tersebut ia menerangkan, dia juga belum mengetahui.

“Pagi tadi mas, nah kalo bangunannya mungkin beberapa tahun yang lalu saya kurang tahu kapan pastinya. kurang tahu mas kenapa bisa runtuh,” terangnya kepada Banjarmasinpost ketika dikonfirmasi melalui whatsapp.

dr Yandi, mengaku saat ini dia sedang berada di luar kota, dan mengarahkan untuk mengkonfirmasi lebih lengkap kepada sekretarisnya di Dinas Kesehatan.

Nampak saat ini, ruangan aula yang berada di lantai dua itu, tampak gelap tanpa penerangan lampu.

(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Fikri Syahrin)

 

 

 

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved