Berita Nasional
Residivis Curanmor Jadi Otak Pencurian Motor di Kampus, Beraksi 10 Kali di Parkiran Kampus USU
Polisi mencatat sedikitnya 14 laporan sepanjang tahun 2025, sebagian besar berasal dari kawasan kampus USU.
BANJARMASINPOST.CO.ID, MEDAN - Yuda Pratama (27), tertangkap basah di parkiran Fakultas Teknik USU saat sedang mengintai motor calon korbannya, Kamis (30/10/2025) pukul 13.30 WIB
Warga Dusun VIII, Jalan Bambun Timur, Helvetia, Labuhan Deli tersebut diduga menjadi otak di balik serangkaian pencurian kendaraan roda dua di kampus tersebut.
Sebelum penangkapan, polisi menerima banyak laporan kehilangan motor di area USU. Dari Fakultas Kedokteran hingga Fakultas Pertanian, sepeda motor mahasiswa raib dari parkiran kampus.
Polisi mencatat sedikitnya 14 laporan sepanjang tahun 2025, sebagian besar berasal dari kawasan kampus USU.
Yuda disebut sudah beraksi hingga 10 kali di area yang sama. Ia memilih lokasi dengan pengawasan longgar, terutama parkiran fakultas pada jam kuliah padat.
Baca juga: Duel Barito Putera Vs Persiba Balikpapan di Liga 2 Hari Ini, Rivalitas Derby Borneo
Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan sejumlah barang bukti, satu unit Honda Beat Eco warna pink hitam, satu kunci Y, dua mata kunci T, sebuah dompet kulit hitam, jaket hoodie hitam, dan celana jeans biru pakaian yang dikenakan saat beraksi.
Dalam pemeriksaan, Yuda mengaku tidak bekerja sendiri. Ia mencuri sesuai “pesanan” dari dua orang penadah berinisial J dan G, yang diduga mengelola bengkel di kawasan Jalan Baut, Tanah Enam Ratus, Pasar 11.
Motor hasil curian dijual ke sana, lalu hasilnya digunakan untuk “biaya hidup dan berpoya-poya”, kata pelaku.
“Dari pengakuannya, pelaku merupakan residivis. Ia pernah menjalani hukuman di Polsek Medan Tembung atas kasus serupa,” ujar Kapolsek Medan Baru, Kompol Hendrik F. Aritonang, S.I.K., M.H., kepada wartawan, Jumat (31/10/2025).
Polisi kini tengah menelusuri keterlibatan dua penadah yang disebut Yuda. Unit Reskrim Polsek Medan Baru juga melakukan pengembangan ke sejumlah bengkel di kawasan Tanah Enam Ratus untuk membongkar jaringan penjualan kendaraan curian.
“Pelaku dan barang bukti telah diamankan di Mako Polsek Medan Baru untuk proses penyidikan lebih lanjut,” tambah Hendrik.
Mahasiswa USU menyambut lega penangkapan ini. “Akhirnya ketahuan juga pelakunya. Hampir tiap minggu ada motor hilang,” ujar Regina Maria Caroline Sidabutar (19), salah satu korban yang kehilangan sepeda motor di parkiran kampus.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com
| Dua Pelaku Pengoplos Gas Subsidi di Bekasi Diciduk Polisi, Raup Keuntungan Ratusan Juta |
|
|---|
| Prabowo Tunjuk Zulhas Pimpin Tim Koordinasi MBG |
|
|---|
| Razia Pekat di Berastagi, Polisi Amankan 11 Orang dan Sita Ratusan Bungkus Alat Kontrasepsi |
|
|---|
| Demo Ke Mapolres Pinrang, Mahasiswa Menduga Ada Mafia Bermain Dalam Penyaluran BBM Bersubsidi |
|
|---|
| Gajah Liar Serang Pemukiman di Pekanbaru, Seorang Bocah Perempuan Terluka |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.