Berita Regional
Longsor Timbun 16 Rumah di Majenang Cilacap, 24 Hilang dan 1 Meninggal
30 orang tertimbun longsor di Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap. 5 Orang ditemukan selamat 1 meninggal dan 24 hilang
BANJARMASINPOST.CO.ID, CILACAP - Hujan deras yang mengguyur memicu terjadinya longsor yang menyebabkan 16 rumah di dua dusun, yakni Dusun Tarukahan dan Cibuyut, Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap tertimbun.
Insiden yang terjadi , Kamis (13/11/2025) petang membuat 30 jiwa tertimbun material longsor tersebut.
Kalakhar BPBD Jateng, Bergas Catursasi Penanggungan, dalam keterangannya menyampaikan, longsor terjadi pada pukul 19.30.
Warga saat itu mendengar suara gemuruh dari arah tebing dan tak lama kemudian longsor.
Baca juga: Walhi Kalsel Soroti Tragedi Longsor di Banjarsari: “Bukti Kegagalan Negara Mengendalikan Tambang”
"Di Dusun Tarukahan ada delapan rumah yang tertimbun longsor. Termasuk juga di Dusun Cibuyut. Totalnya ada 16 rumah," kata Bergas dalam keterangan tertulisnya yang diterima Tribunjateng.com, Jumat (14/11/2025) dini hari.
Imbas dari dua longsor itu, sesuai data update BPBD Jateng, dari 30 korban yang tertimbun longsor, lima di antara sudah dievakuasi dalam kondisi selamat dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.
"Yang meninggal ada satu orang. Yang masih tertimbun ada 24 orang. Data tersebut masih bersifat dinamis," jelasnya.
Baca juga: Dinas ESDM Kalsel Pastikan Longsor di Tambang Galian C di Awang Bangkal, Disebabkan Cuaca Ekstrem
Saat ini proses evakuasi terus dilakukan tim gabungan.
Berikut ini data korban longsor di dua dusun tersebut.
RT 06 RW 03 Dusun Tarukahan :
- Jumlah korban yang tertimbun: 16 orang
- Ditemukan direruntuhan dalam keadaan selamat dan telah dievakuasi ke rumah sakit: 5 orang
- Masih hilang tertimbun: 10 orang
- Ditemukan dalam keadaan meninggal dan dievakuasi dari reruntuhan: 1 korban
- Rumah Daryana: 2 korban hilang
- Rumah Nina: 3 korban hilang
- Rumah Dislam: 1 korban hilang dan 1 selamat
- Rumah Dede: 3 hilang
- Rumah Sunarso: 2 hilang
- Rumah Haryanto: 2 selamat
- Rumah Yayung: 2 selamat
- Rumah Imam Paedi: 3 selamat dan tidak tertimbun
Dusun Cibuyut
1. RT 01 RW 05: 2 rumah
2. RT 02 RW 05: 6 rumah
Jumlah korban sekira 14 orang dan dinyatakan hilang. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul BREAKING NEWS, 16 Rumah di Majenang Cilacap Tertimbun Longsor, 24 Hilang dan 1 Meninggal
| Koma Usai Dihakimi Massa di Karawang, Bocah Disabilitas Asal Purwakarta Akhirnya Meninggal Dunia |
|
|---|
| Ditangkap Saat Ritual, Pembunuh Driver Taksi Online di Tol Jagorawi Diringkus di Area Pemakaman |
|
|---|
| Dihabisi Pacar Sendiri, Ini Motif Pembunuhan Perempuan di Gerbang Wisata Bantimurung Maros |
|
|---|
| Kesaksian Istri Driver Taksi Online Asal Depok yang Ditemukan Tewas di Tol Jagorawi |
|
|---|
| Tertangkap Bawa Kabur Gadis 16 Tahun Asal Manado, Terungkap Residivis Ini Gauli Korban di Kamar Kos |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Longsor-di-cilacap.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.