Berita Tanahlaut
Pemkab Tanahlaut Kumpulkan Camat, Bahas Sinkronisasi Data dan Antisipasi Musim Hujan
Rakor camat se-Kabupaten Tanahlaut menekankan pentingnya sinkronisasi data dan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana musim hujan
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Hari Widodo
Tak hanya itu, rapat turut membahas dukungan kecamatan terhadap program ketahanan pangan berbasis koperasi desa.
Pemerintah daerah berharap, melalui penguatan koperasi dan pemberdayaan ekonomi lokal, ketahanan pangan di tingkat desa bisa lebih mandiri dan berkelanjutan.
Beberapa camat juga menyampaikan laporan capaian pembangunan di wilayah masing-masing, termasuk progres pelayanan dasar masyarakat, evaluasi kegiatan infrastruktur, hingga persiapan menyambut Hari Jadi Kabupaten Tanah Laut yang segera digelar.
Pada rakor tersebut turut hadir pula Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan Iwan Persada, seluruh camat se-Kabupaten Tanah Laut, perwakilan SKPD terkait, serta kepala desa se-kecamatan Tambangulang.
Baca juga: Angin Kencang Rusak Sembilan Rumah di Pejambuan Banjar, Noorhayati Hanya Bisa Berdoa
Hairin berharap rakor tersebut menjadi momentum memperkuat sinergi antara pemerintah kabupaten, kecamatan, dan desa.
“Tujuan akhirnya adalah agar pelayanan publik semakin cepat, pembangunan lebih tepat sasaran, dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat,” ujarnya.
Melalui kegiatan tersebut, Pemkab Tala menegaskan komitmennya untuk menghadirkan tata kelola pemerintahan yang lebih responsif dan berbasis data, terutama dalam menghadapi tantangan cuaca ekstrem serta upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat di seluruh kecamatan.
(banjarmasinpost.co.id/banyu langit roynalendra nareswara)
musim hujan
Banjarmasinpost.co.id
Kabupaten Tanahlaut
Kalimantan Selatan (Kalsel)
curah hujan
angin kencang
| Aktivitas Peti di Martadah Tanahlaut Digerebek, Pelaku Diamankan Saat Menambang Emas |
|
|---|
| Daftar Fakta Pohon Roboh di Pelaihari Tanahlaut Laut Kalsel, Tiang Listrik Sampai Ikut Tumbang |
|
|---|
| Pohon Penghijauan di Jalan Samudera Pelaihari Tumbang, Lalu Lintas Dialihkan Selama Beberapa Jam |
|
|---|
| Tiang Listrik di Lapangan Tugu Roboh Tertimpa Pohon, Warga Pelaihari Gundah Listrik Padam Sejak Pagi |
|
|---|
| Pohon Besar di Lapangan Tugu Pelaihari Roboh, Timpa Atap Dua Bangunan Kuliner |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Asisten-Pemerintahan-dan-Kesra-Setda-Tanahlaut-H-Akhmad-Hairin-menyampaikan-araha.jpg)